BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA PDF

Title BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA
Author Yulius Hari S.
Pages 194
File Size 16.8 MB
File Type PDF
Total Downloads 808
Total Views 906

Summary

Perpustakaan Nasional: Katalog Dalam Terbitan (KDT) ISBN: 978-979-3100-19-7 BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA Hj. Sri Langgeng Ratnasari, S.E., M.M. 180 halaman Cetakan Kedua, 2012 Penerbit dan Percetakan UPN Press Jl. I Gusti Ngurah Rai Ruko Purimas Al -14, Surabaya 60294 Telp. /Fax.: (031) 870970...


Description

Accelerat ing t he world's research.

BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA Yulius Hari S.

Related papers lembaga keuangan Dimas Asyarief

Buku Keuangan & Perbankan nasib nasib Paper BLK hilma zahra

Download a PDF Pack of t he best relat ed papers 

Perpustakaan Nasional: Katalog Dalam Terbitan (KDT) ISBN: 978-979-3100-19-7

BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA Hj. Sri Langgeng Ratnasari, S.E., M.M. 180 halaman

Cetakan Kedua, 2012 Penerbit dan Percetakan UPN Press Jl. I Gusti Ngurah Rai Ruko Purimas Al -14, Surabaya 60294 Telp. /Fax.: (031) 87097047; e-mail: [email protected]

Editor: M. Erna Widiana, Dra. Ec., M.M. Desain Cover: Gandhi Sutjahjo, S.T. Penyunting Bahasa: Ir. Hj. Indrastuti, M.Sc., M.M. Lay Out: Ely Kartikaningdyah, S.E., M.Si.

Hak cipta dilindungi undang-undang. Dilarang memperbanyak buku ini Sebagian atau seluruhnya, dalam bentuk dan dengan cara apapun juga, baik Secara mekanis maupun elektronis, termasuk fotokopi, rekaman dan lain-lain tanpa ijin tertulis dari penulis dan penerbit

Motto: o

Carilah ilmu walaupun sampai ke negeri Cina (Hadist)

o

Ilmu tanpa amal adalah sia-sia

o

Amal tanpa ilmu adalah kurang sempurna (Al-Qur'an)

KATA PENGANTAR

Penulis mengucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan dan melimpahkan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan buku Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya. Penulis menyadari bahwa penulisan buku ini masih jauh dari sempurnaan, oleh karena itu diharapkan adanya ide atau masukan, kritik maupun saran yang sifatnya membangun untuk perbaikan buku ini. Penulis mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah banyak membantu dalam penyelesaian buku ini khususnya kepada suami tercinta Gandhi Soetjahjo, ST, Ibunda Hj. Siti Asijah, A.Ma.Pd dan Ibu Mertua Hj. Indijati yang senantiasa mendukung dan mendoakan, Rektor Universitas Batam Ir. M. Jemmy Rumengan, SE., MM dan seluruh Sivitas Akademika Universitas Batam, serta Ketua Asosiasi Dosen Indonesia Wilayah Provinsi Kepulauan Riau Ibu Ir. Hj. Indriastuti, MM., M.Sc yang selalu memberikan support dan contoh untuk menjadi Dosen yang baik. Semoga buku ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan pembaca pada umumnya. November 2008 Penulis Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

i

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................. i DAFTAR ISI ................................................................................ ii BAB I

Uang, Kriteria, Jenis dan Fungsinya ....................... 1 A. Pengertian Uang ................................................ 1 B. Kriteria Uang .................................................... 4 C. Fungsi Uang ....................................................... 7 D. Jenis-Jenis Uang ................................................ 8

BAB II

Lembaga Keuangan Bank ........................................ 12 A. Pengertian Bank ................................................ 12 B. Sejarah Perbankan.............................................. 14 C. Sejarah Bank Pemerintah ................................... 16 D. Jenis-Jenis Bank................................................. 18 E. Kegiatan-Kegiatan Bank .................................... 23 F. Izin Pendirian dan Bentuk Hukum Bank ...................................................... 25 G. Jenis-Jenis Kantor Bank..................................... 26 H. Penilaian Kesehatan Bank.................................. 27 L. Penggabungan Usaha Bank ............................... 28 J. Pembinaan dan Pengawasan Bank ... ................. 30 K. Rahasia Bank dan Sanksi Administratif ..................................................... 31

BAB III

Sumber-Sumber Dana Bank..................................... 33 A. Pengertian Sumber-Sumber Dana Bank.......................................................... 33

B. Simpanan Giro (Demand Deposit) .................... 35 C. Simpanan Tabungan (Saving Deposit) ............................................... 39 D. Simpanan Deposito (Time Deposito)................. 41 BAB IV

Kegiatan Mengalokasi Dana .................................... 43 A. Pengertian Pengalokasian Dana ......................... 43 B. Pengertian Kredit dan Pembiayaan .. ................. 44 C. Unsur-Unsur Kredit .......................................... 46 D. Tujuan dan Fungsi Kredit .................................. 47 E. Jenis-Jenis Kredit ............................................... 49 F. Jaminan Kredit ................................................... 52 G. Prinsip-Prinsip Pemberian Kredit ...................... 53 H. Aspek-Aspek Dalam Penilaian Kredit ................................................. 55 I. Prosedur Dalam Pemberian Kredit... ................. 56 J. Teknik Penyelesaian Kredit Macet... ................. 59

BAB V

Suku Bunga .............................................................. 61 A. Pengertian Bunga Bank ..................................... 61 B. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Suku Bunga ........................................................ 62 C. Komponen-Komponen Dalam Menentukan Bunga Kredit ................................. 64 D. Jenis-Jenis Pembebanan Suku Bunga Kredit............................................. 67

BAB VI

Jasa-Jasa Bank Lainnya ........................................... 69 A. Pengertian Jasa Bank Lainnya ........................... 69 B. Keuntungan Jasa-Jasa Bank ............................... 70 C. Jenis-Jenis Jasa Bank Lainnya ........................... 72

BAB VII

Tugas-Tugas Bank Indonesia ................................... 98 A. Tujuan Bank Indonesia ..................................... 100

iii

B. Tugas-Tugas Bank Indonesia............................. 101 C. Hubungan Bank Indonesia Dengan Pemerintah ............................................ 104 D. Hubungan Dengan Dunia Internasional....................................................... 105 BAB VIH

Bank Syari'ah ........................................................... 106 A. Sejarah Singkat .................................................. 106 B. Produk Bank Syariah ......................................... 108 C. Penilaian Kesehatan Bank Syariah ... ................ 114

BAB IX

Pasar Modal ............................................................. 115 A. Pengertian Pasar Modal ..................................... 115 B. Instrumen Pasar Modal ...................................... 116 C. Para Pemain di Pasar Modal .............................. 121 D. Lembaga Yang Terlibat di Pasar Modal ................................................................. 123 E. Pasar Perdana ..................................................... 125

BAB X

Pasar Uang Dan Pasar Valuta Asing ....................... 127 A. Pengertian Pasar Uang ....................................... 127 B. Tujuan Pasar Uang ............................................. 127 C. Instrumen Pasar Uang ........................................ 128 D. Pengertian Pasar Valuta Asing........................... 132 E. Tujuan Melakukan Transaksi Valas .................. 133 F. Jenis-Jenis Transaksi Valas................................ 133

BAB XI Pegadaian ....................................................................... 134 A. Pengertian Usaha Gadai ..................................... 134 B. Asal Mula Pegadaian ......................................... 134 C. Keuntungan Usaha Gadai ................................. 135 D. Besarnya Jumlah Pinjaman ................................ 135 E. Barang Jaminan.................................................. 136

F. Prosedur Pinjaman ............................................ 137 G. Kegiatan Usaha Pegadaian Lainnya .................. 138 BAB XII

Sewa Guna Usaha (Leasing) .................................... 139 A. Pengertian Sewa Guna Usaha ............................ 139 B. Ketentuan Mengenai Leasing ............................ 139 C. Pihak-Pihak Yang Terlibat................................. 140 D. Kegiatan Leasing ............................................... 140 E. Jenis-Jenis Perusahaan Leasing ......................... 141 F. Perjanjian Leasing.............................................. 141 G. Biaya-Biaya Yang Dikeluarkan ......................... 142 H. Prosedur Permohonan Leasing .......................... 142 I. Sanksi-Sanksi ..................................................... 144

BAB XIII

Koperasi Simpan Pinjam.......................................... 145 A. Pengertian Koperasi Simpan Pinjam.. ............... 145 B. Sumber-Sumber Dana Koperasi ........................ 145 C. Jenis-Jenis Koperasi ........................................... 146 D. Keuntungan Koperasi ........................................ 146 E. Pendirian Koperasi ............................................. 146

BAB XIV

Perusahaan Asuransi ................................................ 148 A. Pengertian Asuransi ........................................... 148 B. Jenis-Jenis Asuransi ........................................... 148 C. Keuntungan Asuransi ......................................... 149 D. Prinsip-Prinsip Asuransi .................................... 149 E. Jenis-Jenis Resiko... ........................................... 150

BAB XV

Anjak Piutang........................................................... 151 A. Pengertian Anjak Piutang .................................. 151 B. Kegiatan Anjak Piutang ..................................... 151 C. Pihak Yang Terlibat dan Fasilitas Yang Diberikan .................................................. 153

v

D. jasa-jasa Biaya Yang Diberikan......... ................ 156 E. Keuntungan Anjak Piutang ................................ 157 BAB XVI

Modal Ventura ......................................................... 158 A. Pengertian Modal Ventura ................................. 158 B. Landasan Hukum Untuk Mendirikan Modal Ventura.. ................................................. 159 C. Tujuan Pendirian Modal Ventura....................... 160 D. Keuntungan Yang Diperoleh ............................ 161 E. Jenis Pembiayaan Modal Ventura ...................... 162 F. Sumber-Sumber Dana Modal Ventura............... 163

BAB XVII Dana Pensiun ............................................................. 164 A. Latar Belakang Dana Pension ............................ 164 B. Pengertian Pensiun dan Perusahaan Dana Pensiun .................................................... 164 C. Tujuan Dana Pensiun ......................................... 165 D. Jenis-Jenis Pensiun.......................... .................... 166 E. Jenis-Jenis Dana Pensiun ................................... 167 F. Sistem Pembayaran Pensiun .............................. 168 G. Asas-Asas Dana Pensiun ................................... 170 BAB XVIII Kartu Plastik ............................................................. 171 A. Pengertian Kartu Kredit ..................................... 171 B. Pihak-Pihak Yang Terlibat................................. 171 C. Sistem Kerja Kartu Plastik ................................. 171 D. Jenis-Jenis Kartu Kredit ..................................... 173 E. CaraMemilih Kartu Kredit ................................. 174 F. Keuntungan dan Kerugian Kartu Kredit ................................................................. 175 G. Persyaratan Pemegang Kartu ............................. 176 H. Pelayanan ATM ................................................. 177 BAB XIX

Lembaga Keuangan Lainnya .................................. 178

A. Bank Dunia (World Bank) ................................. 178 B. International Monetary Fund (IMF)................... 179 C. Bank Pembangunan Asia (Asian Development Bank) ........................................... 180 D. Bank Pembangunan Islam (Islamic Development Bank) ........................................... 181 DAFTAR PUSTAKA TENTANG PENULIS

vii

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

BAB I UANG, KRITERIA, JENIS DAN FUNGSINYA

Kegiatan lembaga keuangan tidak lepas dari bidang keuangan, baik menarik dana, menyalurkan dana atau kegiatan keuangan lainnya. Pokok utama dari kegiatan keuangan lainnya adalah uang, karena uanglah yang dijadikan inti dari kegiatan bank dan lembaga keuangan lainnya. Oleh karena itu ada baiknya dalam bab ini khusus akan dibicarakan mengenai segala aspek yang berkaitan dengan uang terlebih dulu sebelum membicarakan lebih jauh mengenai bank dan lembaga keuangan lainnya yang merupakan inti pokok buku ini. A. PENGERTIAN UANG Uang sudah digunakan untuk segala keperluan sehari-hari dan merupakan suatu kebutuhan dalam menggerakkan perekonomian suatu Negara, bahkan uang yang mula-mula hanya digunakan sebagai alat tukar, sekarang ini sudah berubah menjadi multi fungsi, begitu pula dengan jenis-jenis uang yang sudah demikian beragam terutama yang digunakan sebagai alat tukar menukar. Seperti diketahui pada awal mula dikenalnya uang adalah akibat dari kesulitan masyarakat dalam tukar-menukar di masa lalu. Kendala utama melakukan tukar-menukar adalah sulit untuk memperoleh barang dan jasa yang diinginkan sesuai dengan jenis barang dan jasa yang dibutuhkan. Kendala seperti ini terjadi pada saat perekonomian dalam satu wilayah masih mengunakan sistem barter untuk memperoleh barang maupun jasa. Sistem barter merupakan suatu sistem Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

1

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

pertukaran antara barang dengan barang atau barang dengan jasa atau sebaliknya. Sistem ini merupakan sistem yang pertama kali dikenal dalam perdagangan dunia. Namun sistem ini mulai ditinggalkan akibat dari banyaknya kendala dalam setiap kali melakukan pertukaran dan mulai dikenalnya sarana pertukaran yang lebih efisien. Beberapa kendala yang sering dialami sistem barter dalam melakukan pertukaran antara lain: 1. Sulit menemukan orang yang mau menukarkan barangnya yang sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan. 2. Sulit untuk menentukan nilai barang yang akan ditukarkan terhadap barang yang diinginkan. 3. Sulit menemukan orang yang mau menukarkan barangnya dengan jasa yang dimiliki atau sebaliknya. 4. Sulit untuk menemukan kebutuhan yang mau ditukarkan pada saat yang cepat sesuai dengan keinginan. Artinya untuk memperoleh barang yang diinginkan memerlukan waktu yang terkadang relatif lama. Untuk mengatasi segala kendala yang ada oleh para ahli dipikirkanlah sesuatu yang dapat digunakan sebagai alat tukar yang lebih efisien dan efektif. Alat tukar tersebut adalah yang kita kenal dengan nama "uang" seperti yang sekarang ini. Dengan ditemukannya uang segala kendala diatas dapat diatasi, bahkan fungsi uang tidak hanya sebagai alat tukar saja, melainkan beralih ke fungsi-fungsi lainnya yang jauh lebih luas. Pengertian uang secara luas adalah sesuatu yang dapat diterima secara umum sebagai alat pembayaran dalam suatu wilayah tertentu atau sebagai alat

2

Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

pembayaran hutang atau sebagai alat untuk melakukan pembelian barang dan jasa. Dengan kata lain bahwa uang merupakan alat yang dapat digunakan dalam melakukan pertukaran baik barang maupun jasa dalam suatu wilayah tertentu saja. Secara umum uang tidak hanya berfungsi sebagai alat tukar saja, akan tetapi juga memiliki fungsi- fungsi lainnya seperti sebagai alat satuan hitung penimbun kekayaan atau sebagai standar pencicilan hutang. Kemudian uang biasanya hanya dapat dipergunakan dalam satu wilayah tertentu, misalnya negara lain dan sebaliknya, namun bisa saja satu mata uang negara tertentu berlaku di semua negara seperti mata uang US Dollar. Dalam perekonomian yang semakin modern seperti sekarang ini uang memainkan peranan yang sangat penting bagi semua kegiatan masyarakat. Uang sudah merupakan suatu kebutuhan, bahkan uang menjadi salah satu penentu stabilitas dan kemajuan perekonomian di suatu negara. Namun demikian bukan berarti sistem barter sudah lenyap, akan tetapi masih digunakan untuk tingkat perdagangan antar negara dan daerah pedesaan. Untuk memenuhi kebutuhan akan uang, pemerintah negara yang bersangkutan melalui Bank Sentral berhak menciptakan uang, terutama uang kartal, begitu pula dengan jumlah uang beredar perlu dijaga agar nilai uang tetap stabil Kemudian kebutuhan akan uang giral biasanya dicetak oleh bank-bank umum, dimana jumlahnya jauh melebihi jumlah uang kartal yang beredar. Dalam hal berkaitan dengan uang maka peranan lembaga keuangan terutama bank sangatlah

Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

3

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

besar, hal ini sesuai dengan fungsi lembaga keuangan yaitu sebagai perantara keuangan di masyarakat Dari uraian di atas dapatlah disimpulkan bahwa dengan adanya uang maka banyak sekali manfaat yang dapat diperoleh, baik bagi pihak penerima uang maupun pembayar. Adapun manfaat yang dapat diperoleh dengan adanya uang antara lain: • Mempermudah untuk memperoleh dan memilih barang dan jasa yang diinginkan secara cepat • Mempermudah dalam menentukan nilai (harga) dari barang dan jasa. • Memperlancar proses secara luas. • Digunakan sebagai tempat menimbun kekayaan. B. KRITERIA UANG Seperti diketahui bahwa sesuatu yang dapat dikatakan sebagai uang haruslah memenuhi beberapa persyaratan. Tujuannya adalah agar sesuatu yang dianggap uang dapat diterima semua lapisan masyarakat dan dapat digunakan sebagai alat tukarmenukar oleh pemiliknya. Artinya bahwa sesuatu yang dianggap sebagai uang harus memiliki beberapa kriteria, sehingga dapat diakui sebagai uang. Kriteria sesuatu agar dapat dikatakan sebagi uang harus memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Ada jaminan Setiap uang yang diterbitkan dijamin oleh pemerintah negara tertentu. Dengan adanya jaminan dari pemerintah tertentu, maka kepercayaan untuk menggunakan uang untuk berbagai keperluan mendapat kepercayaan dari masyarakat luas. Khususnya uang logam sudah dijamin oleh nilai yang terkandung didalam uang tersebut oleh karena

4

Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

2.

3.

4.

5.

itu yang perlu jaminan pemerintah adalah uang kartal kertas. Uang jenis ini digunakan hanya jeni kepercayaan (fiat money). Disukai umum Artinya uang harus dapat diterima secara umun penggunaannya apakah sebagai alat tukar penimbun kekayaan atau standar pencicilan hutang oleh karena itu fungsi uang disini bukan hanyi sebagai alat tukar, akan tetapi juga sebagai alat untuk menimbun kekayaan atau sebagai standar pencicilan hutang. Nilai yang stabil Nilai uang harus memiliki kestabilan dan ketetapar serta diusahakan fluktuasinya sekecil mungkin. Apabila nilai uang sering mengalami ketidakstabilan, maka akan sulit untuk dipercaya oleh yang menggunakannya. Mudah disimpan Uang harus mudah disimpan di berbagai tempat termasuk dalam berbagai tempat yang kecil dalam jumlah yang besar. Artinya uang harus memiliki fleksibilitas, seperti bentuk fisiknya yang tidak terlalu besar, mudah didapat dan terdapat nominal kecil sampai nominal yang maksimal. Mudah dibawa Uang harus mudah dibawa kemanapun dengan kata lain mudah untuk dipindahkan dari satu tempat untuk ke tempat lain atau dari satu tangan ke tangan yang lain dengan fisik kecil dan nominal sekalipun. Uang sebaiknya mudah dibawa untuk keperluan sehari-hari. Oleh karena itu dalam hal ini fisik uang juga jangan terlalu besar dan diusahakan seringan mungkin Hj. Sri Langgeng Ratnasari, SE., MM

5

Bank & Lembaga Keuangan Lainnya

6. Tidak mudah rusak Uang hendaknya tidak mudah rusak dalam berbagai kondisi fisiknya mengingat frekuensi perpindahan ua...


Similar Free PDFs