Nyeri Dada PDF

Title Nyeri Dada
Author Ahmad Faris
Pages 3
File Size 95.9 KB
File Type PDF
Total Downloads 46
Total Views 436

Summary

Nyeri Dada Nyeri dada merupakan salahsatu ciri yang dipercaya merupakan gejala awal seseorang terkena sakit jantung pada seseorang, namun tidak semua nyeri dada dapat dikatakan sebagai gejala awal sakit jantung karena bisa saja akibat penyakit lainnya, akan tetapi kita harus tetap harus waspada kare...


Description

Nyeri Dada Nyeri dada merupakan salahsatu ciri yang dipercaya merupakan gejala awal seseorang terkena sakit jantung pada seseorang, namun tidak semua nyeri dada dapat dikatakan sebagai gejala awal sakit jantung karena bisa saja akibat penyakit lainnya, akan tetapi kita harus tetap harus waspada karena bisa saja nyeri dada merupakan salahsatu ciri penyumbatan arteri sehingga menyebabkan darah tidak mengalir keseluruh tubuh. Jika kondisi ini terjadi seseorang menjadi lemah dan mati rasa. Sakit Pada Kepala Sakit kepala juga merupakan ciri dari seseorang sakit jantung, jika seseorang sakit kepala ketika terkena sorotan cahaya, mereka biasanya memiliki masalah pada jantung, sehingga denyut jantung akan terpengaruh bisa lebih cepat ataupun sebaliknya. Untuk Wanita yang sering mengalami gangguan penglihatan ataupun sering terkena migren harus waspada bisa saja ini merupakan gejala awal sakit jantung. Menurut para peneliti berdasarkan studi yang telah diterbitkan oleh American Academy of Neurology penyebab sakit kepala pada penderita jantung ini terjadi akibat penyimpangan sirkulasi darah. Rasa Lelah Jika Anda sering merasa kelelahan namun anda tidak melakukan aktivitas yang berat, atau merasa lelah ketika Anda bangun tidur, segeraah untuk memeriksakan diri kedokter, karena bisa saja ini menunjukan masalah yang terjadi pada jantung Anda. Keluar Keringat Biasanya tubuh akan mengeluarkan keringat ketika melakukan olahraga ataupun ketika dalam keadaan cuaca yang panas. Namun Anda wajib waspada jika tubuh Anda mengeluarkan keringat meski tidak melakukan aktivitas apapun, karena bisa saja ini merupakan ciri jantung bermasalah. Rasa Mual Pada awal gejala gangguan yang terjadi pada jantung diawali dengan bagian perut yang membengkak sehingga orang yang menderita sakit jantung akan merasakan mual yang tidak biasa dan nafsu makan pun berkurang. Sakit Pada Bagian Tubuh Gejala seseorang terkena penyakit jantung lainnya adalah rasa sakit, pada wanita rasa sakit ini dirasakan pada tangan kanan dan juga lengan kirinya namun pada pria rasa sakit dirasakan pada bagian lengan kiri. Bisa juga rasa sakit ini dirasakan pada bagian tubuh lainnya seperti bahu, leher, punggung siku yang kadang datang dan juga kadang pergi. Rasa sakit ini disebabkan karena arteri tersumbat. Rasa Cemas Diantara sebagian banyak orang percaya bahwa serangan jantung berakhir pada gejala trauma. Sehingga orang yang pernah mengalami sakit jantung akan merasakan ketegangan, kecemasan, ketakutan. Namun sebenarnya rasa cemas inilah yang menjadi penyebab serangan jantung datang lebih sering. Jadi sebisa mungkin untuk tetap tenang dan jangan cemas.

Sesak Napas Terjadinya sesak napas diakibatkan oleh pembuluh darah yang menghambat aliran darah keseluruh tubuh. Sehingga menyebabkan denyut jantung tidak teratur, penebalan otot jantung, serta kelainan pada katup jantung. Pembengkakan Gejala lainnya yang mengindikasika bahwa jantung sedang dalam keadaan yang kurang baik dan kelainan katup jantung adalah pembengkakan yang terjadi pada saat cairan menumpuk didalam tubuh. Pada umumnya pembengkakan ini terjadi pada pergelangan kaki dan juga perut. 1. Umur Lebih dari 83% orang yang meninggal karena penyakit jantung koroner berusia 65 tahun ke atas. Wanita lebih berisiko meninggal karena serangan jantung dalam beberapa minggu setelah serangan dibandingkan laki-laki. 2. Laki-laki Laki-laki lebih berisiko mengalami serangan jantung dibandingkan perempuan dan mengalaminya pada usia yang lebih muda. Setelah menopause, angka kematian wanita karena serangan jantung meningkat, tetapi tetap tidak setajam peningkatan pada laki-laki. 3. Riwayat Keluarga Mereka yang memiliki riwayat keluarga atau saudara dekat berpenyakit jantung cenderung lebih berisiko mengidapnya. 4. Ras Ras kulit hitam, hispanik, India, dan Asia memiliki risiko penyakit jantung lebih tinggi daripada ras kulit putih. 5. Merokok Merokok meningkatkan risiko penyakit jantung dua hingga empat kali lipat. 6. Kolesterol Tinggi Risiko penyakit jantung koroner meningkat seiring peningkatan kadar kolesterol darah: memiliki LDL (“kolesterol jahat”) tinggi dan HDL (“kolesterol baik”) yang rendah. 7. Tekanan Darah Tinggi Tekanan darah tinggi meningkatkan beban jantung, membuat jantung menebal dan kaku, dan meningkatkan risiko stroke, serangan jantung, gagal ginjal, dan gagal jantung. Bila tekanan darah tinggi diiringi dengan obesitas, merokok, kolesterol tinggi atau diabetes, risiko serangan jantung meningkat berkali-kali lipat.

8. Gaya Hidup Kurang Gerak Kurang bergerak badan meningkatkan risiko penyakit jantung koroner. 9. Kegemukan Orang yang kegemukan (lebih dari 20% berat badan ideal) cenderung berisiko penyakit jantung dan stroke, bahkan bila mereka tidak memiliki faktor risiko lainnya. 10. Diabetes Memiliki diabetes meningkatkan risiko penyakit kardiovaskuler. Sekitar tiga perempat penderita diabetes meninggal karena sejenis penyakit jantung atau pembuluh darah. 11. Stres dan Kemarahan Stres dan kemarahan yang tidak terkendali dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke. 12. Minum Alkohol Banyak meminum alkohol dapat meningkatkan tekanan darah, menyebabkan gagal jantung dan stroke. Meminum alkohol juga dapat meningkatkan trigliserida, menyebabkan kanker dan detak jantung tidak beraturan....


Similar Free PDFs