Pancasila : Membentuk Karakter Mahasiswa Anti-Plagiarisme DOC

Title Pancasila : Membentuk Karakter Mahasiswa Anti-Plagiarisme
Author Eldo Tobing
Pages 8
File Size 111 KB
File Type DOC
Total Downloads 127
Total Views 277

Summary

Pancasila : Membentuk Karakter Mahasiswa Anti-Plagiarisme Oleh : Eldo Tobing1 Prof. Dr. Quraish Shihab berkata : "Tanamkanlah tindakan, anda akan menuai kebiasaan. Tanamkanlah kebiasaan, anda akan mendapatkan karakter. Tanamkanlah karakter anda akan mengukir nasib" Kutipan diatas merupakan...


Description

Pancasila : Membentuk Karakter Mahasiswa Anti-Plagiarisme Oleh : Eldo Tobing1 Prof. Dr. Quraish Shihab berkata : "Tanamkanlah tindakan, anda akan menuai kebiasaan. Tanamkanlah kebiasaan, anda akan mendapatkan karakter. Tanamkanlah karakter anda akan mengukir nasib" Kutipan diatas merupakan urutan dalam proses berperilaku manusia. Bila sejak awal tindakan yang ditanamkan baik maka kedepannya hasil yang diperoleh juga baik, begitu pula dengan sebaliknya. Plagiarisme merupakan salah satu tindakan yang tidak baik untuk dilakukan. Ketika plagiarisme tetap dilakukan seseorang maka akan menjadi kebiasaan dan akhirnya menjadi karakter orang tersebut. Plagiarisme menjadi permasalahan mengemuka dalam kepenulisan dewasa ini. Plagiarisme merupakan salah satu kejahatan akademik dan melanggar kode etik pendidikan yang banyak dilakukan oleh akademisi di negeri ini.2 Plagiarisme menurut Swansea University (2008) didefinisikan sebagai aksi menyalin atau meminjam hasil kerja atau ide tanpa memberikan pengakuan kepada pengakuan kepada penulis asli.3 Adapun ciri – ciri yang termasuk plagiarisme menurut Dr. C. Barnbaum (Valdosta State University) yaitu copy & paste, mengganti dengan bahasa sendiri, mengikuti gaya penalaran kutipan, penulisan metafora dan mengikuti ide penulis.4 Kelima ciri ini tentunya dengan tidak mencantumkan sumber penulis sebenarnya. Tindakan plagiat ini dilakukan mulai dari menjiplak tugas kuliah, skripsi hingga aksi plagiarisme karya ilmiah yang dilakukan termasuk oleh seorang mahasiswa. Budaya plagiarisme di lingkungan mahasiswa bukan hal baru yang menjadi perbincangan. Mahasiswa yang dianggap oleh publik sebagai intelektual muda ternyata melalukan "pencurian" karya intelektual orang lain. Contoh 1 Penulis merupakan mahasiswa Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya Angkatan 2009 2 Dewi Mardiani. 2012. Inilah Cara Deteksi Plagiarisme Karya Ilmiah. http://www.republika.co.id /berita/nasional/umum/12/04/22/m2vond-inilah-cara-deteksi-plagiarisme-karya-ilmiah, diakses pada 30 April 2013. 3 Swansea University. A Glossary of Library, Information and Computing Terms. http://www.swan .ac.uk/lis/HelpAndGuides/library Jargon/ GlossaryM-Z/, diakses pada 30 April 2013. 4 Barnbaum, C.1998. "Plagiarism: A Student's Guide to Recognizing It and Avoiding It." Valdosta State University. http://www.valdosta.edu/~cbarnbau/personal/teaching_MISC/plagiarism.htm, diakses pada 30 April 2013....


Similar Free PDFs