PENGGUNAAN SEARCHING DAN SORTING PADA SHOWROOM XYZ PDF

Title PENGGUNAAN SEARCHING DAN SORTING PADA SHOWROOM XYZ
Author A. Abdillah Sabil...
Pages 5
File Size 224.9 KB
File Type PDF
Total Downloads 414
Total Views 593

Summary

PENGGUNAAN SEARCHING DAN SORTING PADA SHOWROOM XYZ Ardhy, Ropianto Program Studi Teknik Informatika Universitas Ibnu Sina email : [email protected]; [email protected] ABSTRAK Merancang sebuah sistem searching dan sorting dengan menggunakan bahasa PHP berbasis web dalam showroom xyz. Fungsi se...


Description

PENGGUNAAN SEARCHING DAN SORTING PADA SHOWROOM XYZ Ardhy, Ropianto Program Studi Teknik Informatika Universitas Ibnu Sina email : [email protected]; [email protected] ABSTRAK Merancang sebuah sistem searching dan sorting dengan menggunakan bahasa PHP berbasis web dalam showroom xyz. Fungsi searching dan sorting adalah memudahkan pencarian dan pengurutan data. Searching adalah proses pencarian data dari sekumpulan data yang sudah ada sedangkan, Sorting merupakan proses merangkai data dalam urutan tertentu. Kata Kunci : PHP, Searching, Sorting 1. LATAR BELAKANG Sistem informasi dapat didefinisikan sebagai suatu sistem di dalam suatu organisasi yang merupakan kombinasi dari orang-orang, fasilitas, teknologi, media prosedur-prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk mendapat jalur komunikasi penting, memproses tipe transaksi rutin tertentu memberi sinyal kepada management dan yang lainnya terhadap kejadian-kejadian internal dan eksternal yang penting dan menyediakan suatu dasar informasi untuk pengambilan keputusan. Perkembangan teknologi informasi telah mengubah dunia menjadi serba mudah dan berkat dukungan teknologi komputer terbukti bahwa mekanisme kerja yang panjang dan berlubang menjadi efektif dan efisien. Sistem informasi showroom, dimana sistem yang akan dirancang berguna untuk membantu mencari informasi tentang penjualan mobil tersebut menggunakan program berbasis web. Penulis melakukan beberapa pencarian terhadap sistem yang sedang berjalan dalam sistem informasi showroom mobil dimana data diperoleh dari hasil

pencarian penulis tersebut. Khususnya di dalam sistem informasi showroom mobil dan penulis mencari informasi atau data mobil. Berdasarkan latar belakang diatas, penulis membangun suatu aplikasi sistem informasi penyortiran dan pencarian showroom mobil. Diharapkan sistem informasi ini dapat membantu pengguna dalam proses pencarian atau penyortiran dari negara. Dan judul yang diambil untuk penyusunan laporan praktikum ini, yaitu “PENGGUNAAN SEARCHING DAN SORTING PADA SHOWROOM XYZ“. 2. RUMUSAN 1. Bagaimana merancang sebuah sistem searching dan sorting pada sebuah data mobil Showroom xyz. 2. Bagaimana mengimplementasikan sistem searching dan sorting tersebut pada data mobil Showroom xyz.

3. MANFAAT 1. Perancangan sistem ini bermanfaat untuk meningkatkan efektifitas kerja agar menjadi lebih baik dan terstruktur. 2. Pembuatan laporan yang dilakukan mudah-mudahan berguna untuk menambah dan memperkaya wawasan pengetahuan bagi penulis baik teori maupun praktek.

4. LANDASAN TEORI Merancang adalah merumuskan suatu konsep dan ide yang baru atau memodifikasi konsep dan ide yang sudah ada dengan metode yang baru dalam usaha memenuhi kebutuhan manusia. Dalam perencanaan terdapat beberapa tahap yang harus dilakukan sebelum hasil dari rancangan dijadikan produk. Perancangan adalah menentukan proses dan data yang diperlukan pada sistem, sehingga sistem komputerisasi. Pengelolaan data penelitian ini dapat disesuaikan dengan perencanaan dan analisa yang telah dilakukan untuk mewujudkan sistem baru. (Prasetiyani, 2014).

5. FLOWCHART START

Login

Input username & password

Halaman Utama

Tambah Data

Pecarian Data

Data Mobil

END

6. NARASI 1. Melakukan proses login. 2. Masukan username dan password. 3. Masuk halaman utama melakukan pencarian data atau melakukan penambahan data. 4. Mendapatkan data mobil. 5. Selesai

7. HASIL PROGRAM a.

Input

Ini adalah form login berguna untuk melakukan login user ataupun admin, setelah memasukan username dan password langsung ke halaman utama bisa melakukan pencarian data atau sorting data, juga bisa melakukan penambahan atau penghapusan data.

Berikut adalah menu tambah data berfungsi sebagai untuk user menambahkan data data mobil seperti nama mobil, jenis mobil, harga mobil, tanggal keluar lalu ditambahkan datanya dengan melakukan memencet button Simpan.

Selanjutnya adalah menu ubah data dimana berfungsi sebagai mengubah data yang sudah ada, atau kita bisa juga menghapus data yang sudah ada.

b.

Output

Berikut adalah tampilan dari data mobil yang sudah di tambahkan, di dalam table terdapat tindakan “Ubah” dan “Hapus”. Ubah berguna untuk memindahkan dari data mobil ke form ubah data dan melakukan pengubahan data. Hapus berguna untuk menghapus data yang kita inginkan.

8. KESIMPULAN Mengacu pada rumusan masalah yang terdapat pada bab satu dan dilanjutkan dengan implementasi pada bab empat maka dapat ditarik beberapa kesimpulan diantaranya: a. Pada perancangan program sistem informasi berbasis web ini, penulis menyertakan fungsi pencarian dan pengurutan data, sehingga tampilan lebih rapi dan prosesnya lebih efisien. Dan juga program sistem informasi ini menggunakan database MySQL untuk menyimpan datanya. b. Untuk mengimplementasikan sistem informasi web berbasis online dibutuhkan sebuah domain dan hosting.

9. DAFTAR PUSTAKA Andri Kristanto. (2008). Perancangan Sistem Informasi dan Aplikasi . Yogyakarta: Penerbit C.V. Andi Offset Astuti (2016:31) Definisi Flowchart Maimunah, S.Si M.Kom (2011) Perancangan Output Nur Jariah (2007). Swalayan Merupakan Sarana Pemasaran Produk. Jakarta Prasetyani (2014). Perancangan Proses Data Yang Diperlukan Sistem Sanjaya (2015). Pengertian Aplikasi...


Similar Free PDFs