AKUNTANSI KEUANGAN 2 PDF

Title AKUNTANSI KEUANGAN 2
Author Rinawaty Silalahi
Pages 210
File Size 1 MB
File Type PDF
Total Downloads 44
Total Views 200

Summary

AKUNTANSI KEUANGAN 2 POLITEKNIK TELKOM BANDUNG 2009 Penyusun Sampoerno Wibowo, S.E.,M.Si Editor Dilarang menerbitkan kembali, menyebarluaskan atau menyimpan baik sebagian maupun seluruh isi buku dalam bentuk dan dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari Politeknik Telkom. Hak cipta dilindungi unda...


Description

AKUNTANSI KEUANGAN 2

POLITEKNIK TELKOM BANDUNG 2009

Penyusun Sampoerno Wibowo, S.E.,M.Si

Editor

Dilarang menerbitkan kembali, menyebarluaskan atau menyimpan baik sebagian maupun seluruh isi buku dalam bentuk dan dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari Politeknik Telkom. Hak cipta dilindungi undang-undang @ Politeknik Telkom 2009 No part of this document may be copied, reproduced, printed, distributed, modified, removed and amended in any form by any means without prior written authorization of Telkom Polytechnic.

Copyright @ 2009 Telkom Polytechnic. All right reserved

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Kata Pengantar

Assalamu’alaikum Wr. Wb Segala puji bagi Allah SWT karena dengan karunia-Nya courseware ini dapat diselesaikan. Atas nama Politeknik Telkom, kami sangat menghargai dan ingin menyampaikan terima kasih kepada penulis, penerjemah dan penyunting yang telah memberikan tenaga, pikiran, dan waktu sehingga courseware ini dapat tersusun. Tak ada gading yang tak retak, di dunia ini tidak ada yang sempurna, oleh karena itu kami harapkan para pengguna buku ini dapat memberikan masukan perbaikan demi pengembangan selanjutnya. Semoga courseware ini dapat memberikan manfaat dan membantu seluruh Sivitas Akademika Politeknik Telkom dalam memahami dan mengikuti materi perkuliahan di Politeknik Telkom. Amin. Wassalamu’alaikum Wr. Wb. Bandung, Juli 2009

Christanto Triwibisono Wakil Direktur I Bidang Akademik & Pengembangan Akuntansi Keuangan 2

iii

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Daftar Isi Kata Pengantar ............................................................................... iii Daftar Isi ......................................................................................... iv I AKTIVA TIDAK BERWUJUD .............................................. 1 1.1 Aktiva Tidak Berwujud ................................................................................. 2 1.2 Bagaimana Menilai Aktiva Tidak Berwujud ............................................... 9 2 UTANG JANGKA PENDEK ............................................... 14 2.1 Definisi Utang ...............................................................................................15 2.2 Utang Jangka Pendek Yang Jumlahnya Diketahui ..................................15 2.3 Taksiran Utang ..............................................................................................20 2.4 Utang Bersyarat (Contingent Liabilities) .................................................23 3 UTANG JANGKA PANJANG ............................................ 27 3.1 Utang Jangka Panjang ...................................................................................28 3.2 Utang Obligasi...............................................................................................28 3.3 Prosedur Amortisasi Agio Dan Disagio Obligasi ..................................31 3.4 Pencatatan Utang Obligasi .........................................................................34 3.5 Pelunasan Obligasi Sebelum Jatuh Tempo ..............................................38 4 UTANG JANGKA PANJANG DAN JENIS OBLIGASI ..... 42 4.1 Obligasi Berseri ............................................................................................43 4.2 Pelunasan Obligasi Berseri Sebelum Saat Jatuh Tempo .......................44 4.3 Obligasi Konversi .........................................................................................48 4.4 Pelunasan Obligasi Dengan Menggunakan Dana Yang Diperoleh Dari Pengeluaran Obligasi Baru..........................................................................50 5 LABA DITAHAN, DEVIDEN DAN SAHAM ...................... 55 5.1 Laba Di Tahan ...............................................................................................56 5.2 Deviden ..........................................................................................................56 5.3 Deviden Kas ..................................................................................................58 5.4 Bentuk Deviden Lain ...................................................................................58 5.5 Batasan Laba Ditahan ..................................................................................64 5.6 Nilai Buku Per Lembar Saham (Book Value Per Share) .........................66 5.7 Laba Per Lembar Saham (EARNINGS PER SHARE) ............................70 6 MODAL SAHAM & HAK PEMEGANG SAHAM .............. 77 6.1 MODAL SAHAM .........................................................................................78 6.2 Jenis-Jenis Saham ..........................................................................................79 6.2.1 Saham Biasa (Common Stock) .....................................................................79 6.2.2 Saham Preferen.............................................................................................79 6.3 Pencatatan Modal Saham ............................................................................82 6.4 Pembatalan Pesanan Saham........................................................................84 iv

Akuntansi Keuangan 2

Politeknik Telkom

6.5 7.1 7.2 7.3 7.4 8.1 8.2 8.3 8.4 8.5 8.6 8.7 8.8 9 9.1 9.2 9.3 10 10.1 10.2 10.3 10.4 11 11.1 11.2 11.3 11.4 11.5 11.6 11.7 12 12.1 12.2 12.3 13 13.1 13.2 13.3

Akuntansi Keuangan 2

Penjualan Saham Secara Lumpsum ...........................................................87 Penilaian Aktiva Sebagai Dasar Modal Saham ........................................93 Bonus Saham .................................................................................................94 Agio Dan Disagio Saham Dijual ................................................................94 Saham Untuk Akuisisi Perusahaan ............................................................95 Modal Perusahaan ..................................................................................... 106 Treasury Stock .......................................................................................... 106 Kebijakan Laba Ditahan Untuk Treasury Stock ................................. 111 Treasury Stock Diterima Sebagai Sumbangan .................................... 113 Hak Yang Diberikan Papa Pembeli Surat Berharga Jenis Lain ......... 115 Hak Beli Saham Yang Diberikan Pada Pegawal Perusahaan ............. 116 Saham Konvertibel.................................................................................... 118 Perubahan Nilai Nominal ........................................................................ 119 INVESTASI SAHAM DAN PENDANAAN ...................... 126 Investasi Dalam Saham ............................................................................. 127 Persentase Pemilikan Kurang Dari 20% ............................................... 128 Persentase Pemilikan 20% - 50% ........................................................... 129 INVESTASI OBLIGASI ..................................................... 140 Obligasi ........................................................................................................ 141 Jenis Obligasi .............................................................................................. 142 Pencatatan Investasi Obligasi .................................................................. 144 Dana Pelunasan Obligasi .......................................................................... 150 REVALUASI AKTIVA ....................................................... 156 Perubahan Harga Perolehan Dan Masa Manfaat ................................ 157 Aktiva Tetap Yang Sudah Habis Didepresiasi ..................................... 161 Penyimpangan Dari Harga Perolehan ................................................... 161 Penggunaan Dan Pencatatan Data Penilaian Kembali ........................ 168 Depresiasi Untuk Aktiva Yang Telah Di Revaluasi ............................ 170 Penjualan Aktiva Yang Telah Di Revaluasi ........................................... 172 Kuasi Reorganization ................................................................................ 174 PERUBAHAN AKUNTANSI ............................................ 180 Perubahan Akuntansi ................................................................................ 181 Perubahan Dalam Prinsip Akuntansi ..................................................... 181 Perubahan Taksiran-Taksiran Akuntansi .............................................. 183 KOREKSI KESALAHAN ................................................... 187 Koreksi Kesalahan .................................................................................... 188 Jenis-Jenis Kesalahan ................................................................................. 188 Jurnal Koreksi ............................................................................................ 189

Akuntansi Keuangan 2

v

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

I

AKTIVA TIDAK BERWUJUD

Overview

Aktiva tidak berwujud adalah aktiva nonmoneter yang dapat diidentifikasi dan tidak mempunyai bentuk fisik serta dimiliki untuk digunakan dalam menghasilkan atau menyerahkan barang atau jasa, disewakan pada pihak lainnya atau untuk tujuan administrative Tujuan

1. 2.

Mahasiswa mampu menjelaskan sifat dan jenis, pengakuan, pencatatan dan pengungkapan atas aktiva tidak berwujud Mahasiswa mampu menerapkan perlakuan akuntansi terhadap aktiva tidak berwujud

Aktiva Tidak Berwujud

1

Politeknik Telkom

1.1

Akuntansi Keuangan 2

Aktiva Tidak Berwujud

Aktiva tidak berwujud adalah aktiva nonmoneter yang dapat diidentifikasi dan tidak mempunyai bentuk fisik serta dimiliki untuk digunakan dalam menghasilkan atau menyerahkan barang atau jasa, disewakan pada pihak lainnya atau untuk tujuan administratif. Suatu aktiva dapat dimasukkan dalam kategori aktiva tidak berwujud jika : 1. Aktiva tersebut dapat diidentifikasikan 2. Perusahaan mempunyai kendali atas aktiva tersebut 3. Perusahaan memperoleh manfaat dari aktiva tersebut dimasa yang akan datang Aktiva tidak berwujud mempunyai nilai karena diharapkan dapat memberikan sumbangan pada laba. Jenis dan macam aktiva tidak berwujud adalah : Merek Merek atau cap dagang adalah hak untuk menggunakan merek dagang. Merek atau cap dagang bisa didaftarkan sehingga akan dilindungi oleh undang-undang. Hak untuk menggunakan suatu merek dagang adalah tidak terbatas. Merek dagang bisa juga diperoleh dari suatu pembelian, dalam keadaan ini harga perolehan yang dicatat adalah harga beli dan semua biaya pembelian sampai merek itu siap digunakan. Apabila merek dagang ini dibuat sendiri maka harga perolehannya adalah biaya-biaya untuk merencanakan dan mendaftarkan. Karena umurnya tidak terbatas maka tidak dilakukan amortisasi, tetapi kadang-kadang karena anggapan akan adanya perubahan-perubahan di masa yang akan datang (misalnya adanya perubahan permintaan terhadap produk) maka harga perolehan merek dagang akan dihapuskan dalam periode yang pendek. Jurnal untuk mencatat perolehan merek dagang adalah: Merek Rpxx Kas Amortisasi merek dicatat dengan jurnal berikut: Amortisasi merek Rpxx Merek (akumulasi amortisasi merek)

2

Rpxx

Rpxx

Aktiva Tidak Berwujud

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Piranti lunak komputer (software) Software (perangkat lunak komputer) adalah kumpulan konsep, aktivitas dan prosedur yang digunakan dalam program komputer untuk melaksanakan suatu fungsi atau pekerjaan tertentu. Ada dua jenis software komputer yaitu software aplikasi dan software sistem. Software aplikasi merupakan software yang dapat digunakan dalam menyelesaikan tugas/pekerjaan tertentu, seperti word processing, spreadsheet, software akuntansi dan Iain-lain. Software sistem merupakan software yang dibutuhkan agar sistem. komputer dapat berfungsi seperti sistem operasi, sistem manajemen basis data, program utilitas dan Iain-lain. Software sistem biasanya dibeli bersamaan dengan pembelian perangkat keras komputer. Software aplikasi dapat dibeli atau dibuat sendiri. Harga perolehan software aplikasi yang dibeli adalah sebesar harga beli ditambah semua biaya sampai software itu .siap digunakan. Apabila perusahaan mengembangkan sendiri software aplikasinya, maka harga perolehannya adalah semua biaya yang dikeluarkan untuk membuat software tersebut. Harga perolehan software aplikasi dan software sistem akan diamortisasi selama umur ekonomis atau masa manfaatnya. Lisensi dan waralaba Lisensi atau waralaba (franchise) adalah hak yang diberikan oleh suatu pihak disebut franchisor kepada pihak lain untuk menggunakan fasilitas yang dimiliki menggunakan hak merek atau nama dagang, ataupun menjual barang dan jasa. Pihak yang memberikan hak biasanya perusahaan swasta. Akhir-akhir ini perkembangan sistem franchise menunjukkan kemajuan pesat di bidang usaha swasta. Terdapat berbagai jenis franchise dalam praktek. Jenis-jenis ini dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu (a) sistem franchise untuk produk dan jasa, (b) sistem franchise lisensi untuk merek dagang.. Jika lisensi dan waralaba diperoleh dengan suatu kontrak yang harganya dibayarkan sekaligus pada saat penandatanganan kontrak, maka jumlah yang dibayarkan tersebut merupakan harga perolehan yang akan diamortisasi selama masa manfaat. Hak kekayaan intelektual seperti: hak cipta, paten dan hak kekayaan intelektual lainnya

Aktiva Tidak Berwujud

3

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Paten adalah suatu hak yang diberikan kepada pihak yang menemukan sesuatu hal baru untuk membuat, menjual atau mengawasi penemuannya selama jangka waktu tertentu. Kalau paten itu tidak dapat diperpanjang maka penemuan tadi akan diperbarui atau diubah sehingga bisa diperoleh paten yang. Paten mungkin digunakan sendiri oleh penemunya atau diserahkan pada pihak lain dengan perjanjian-perjanjian tertentu. Yang termasuk harga perolehan paten, jika paten itu diperoleh karena pengembangan, adalah biaya-biaya pendaftaran, biaya pembuatan model dan gambargambar dan biaya-biaya yang dikeluarkan untuk membuat percobaanpercobaan dan pengembangan. Paten yang dibeli dari pihak lain akan dicatat sebesar harga perolehannya yang terdiri dari harga beli dan semua biaya yang dikeluarkan sampai paten itu siap digunakan. Apabila terjadi pelanggaran-pelanggaran terhadap hak paten, maka biaya-biaya yang dikeluarkan untuk menjaga hak ini akan dikapitalisir. Paten akan diamortisir selama-umur kegunaannya. Umur paten bisa juga dihitung atas dasar unit produk yang akan dibuat. Amortisasi paten dicatat dengan jurnal sebagai berikut: Amortisasi paten Paten (atau akumulasi amortisasi paten)

Rpxx Rpxx

Amortisasi paten akan dikelompokkan dalam biaya produksi, jika paten itu digunakan dalam proses produksi, tetapi jika paten itu digunakan untuk kegiatan yang berhubungan dengan penjualan maka amortisasi paten akan dibebankan sebagai biaya penjualan. Hak cipta adalah hak yang diberikan kepada pengarang atau artis/aktor untuk menerbitkan, menjual atau mengawasi karangannya, musik atau pekerjaan pementasan dan karya seni lainnya. Hak cipta seperti halnya paten termasuk dalam hak cipta intelektual yang dilindungi undang-undang. Hak cipta bisa digunakan sendiri, dijual atau diberikan pada pihak lain dengan perjanjian-perjanjian tertentu. Yang termasuk dalam harga perolehan hak cipta adalah semua biaya yang berhubungan dengan penyusunan pekerjaan itu, termasuk juga biaya-biaya untuk mendaftar-kan dan memperoleh hak. Jika hak cipta itu dibeli maka harga perolehannya adalah jumlah uang yang dibayarkan. Harga perolehan hak cipta akan diamortisasi sepanjang masa manfaatnya. 4

Aktiva Tidak Berwujud

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Resep, formula, model, desain, dan prototype Resep, formula, desain, dan prototipe merupakan penemuanpenemuan yang didapat perusahaan yang selanjutnya digunakan dalam operasi perusahaan. Ada kalanya bisa merupakan keunggulan atau ciri khas yang membedakan produk perusahaan itu dengan produk perusahaan lain. Umumnya penemuan resep, formula, model, desain, atau prototipe akan didaftarkan perusahaan sebagai paten atau hak cipta. Aktiva tidak berwujud dalam pengembangan. Goodwill adalah semua kelebihan yang terdapat dalam suatu usaha seperti letak perusahaan yang baik, nama yang terkenal, pimpinan yang ahli dan Iain-lain. Dari tinjauan akuntansi, goodwill adalah kemampuan perusahaan untuk memperoleh laba di atas keadaan normal yang diakibatkan oleh adanya faktor-faktor di atas. Laba di atas keadaan normal adalah suatu tingkat pendapatan dari investasi yang melebihi jumlah yang akan dapat menarik investor dalam bidang usaha tersebut. Goodwill yang dihasilkan secara internal (internally generated) tidak boleh diakui. Goodwill internal adalah pengeluaran yang dilakukan oleh perusahaan untuk menghasilkan manfaat ekonomis di masa datang, tetapi pengeluaran tersebut bukan merupakan suatu sumber daya teridentifikasi yang dikendalikan oleh perusahaan dan bisa diukur secara andal menurut biaya perolehannya. Dalam pembelian suatu perusahaan, pendapatan perusahaan di masa lalu dipakai sebagai dasar untuk menaksir pendapatan-pendapatan yang akan datang. Jadi taksiran laba yang akan datang ini yang akan dibeli dan dipakai untuk menentukan besarnya goodwill yang akan dibayar. Sebelum menghitung goodwill , harus ditentukan terlebih dulu nilai aktiva yang ada. Dasar yang dipakai biasanya adalah harga pasar atau jumlah yang akan dapat direalisasi dari aktiva tersebut. Perbedaan antara jumlah uang yang dibayarkan dengan nilai bersih aktiva merupakan jumlah goodwill . Besarnya jumlah goodwill tergantung kepada perundingan harga, tetapi pembeli bisa memakai beberapa metode untuk menentukan besarnya goodwill . Metodemetode yang dapat dipakai untuk menghitung goodwill akan diuraikan di bawah. Sebagai ilustrasi penggunaan metode perhitungan goodwill dipakai contoh Perusahaan X sebagai berikut: Aktiva Tidak Berwujud

5

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Laba bersih (tidak termasuk elemen-elemen luar biasa): 2002 Rp 5.000.000,2003 4.500.000,2004 4.500.000,2005 6.000.000,2006 5.500.000,Jumlah Rp25.500.000,Penghasilan bersih rata-rata per tahun Rp25.500.000,- : 5 = Rp5.100.000,-. Penghasilan tiap tahun yang akan datang ditaksir sebesar = Rp5.000.000,-. Pada tanggal 1 Januari 2007, aktiva (tanpa goodwill ) dinilai sebesar Rp45.000.000,-, utang sebesar Rp5.000.000,-. Metode penghitungan goodwill berikutnya adalah a)

Kapitalisasi Pendapatan Bersih Rata-rata Dalam cara ini jumlah yang akan dibayarkan untuk perusahaan yang dibeli dihitung dengan mengkapitalisasi taksiran penghasilan yang akan datang dengan tarif. Tarif ini menunjukkan hasil yang diharapkan dari investasi tersebut. Selisih jumlah yang akan dibayarkan dengan nilai bersih aktiva adalah jumlah yang akan dicatat sebagai goodwill . Misalnya: hasil dari investasi diharapkan sebesar 10% maka jumlah yang akan dibayar dihitung sebagai berikut: Jumlah yang dibayarkan: Rp 5.000.000,- x 100/10 = Rp50.000.000,Taksiran nilai aktiva. Rp 45.000.000,- - Rp 5.000.000,= 40.000.000,Goodwill Rpl0.000.000,b) Kapitalisasi Kelebihan Penghasilan Rata-rata Di dalam cara ini perhitungan goodwill didasarkan pada penghasilan bersih rata-rata dan nilai aktiva yang akan dibeli. Misalnya dari contoh di muka, hasil yang diharapkan dari investasi tersebut sebesar 10% dan kelebihan penghasilan akan dikapitalisir dengan tarif 20%. Kelebihan penghasilan dihitung sebagai berikut: Hasil yang normal: 10% x Rp 40.000.000,= Rp4.000.000,Taksiran penghasilan/tahun yang akan datang = 5.000.000,Kelebihan penghasilan/tahun Rpl.000.000,-

6

Aktiva Tidak Berwujud

Politeknik Telkom

Akuntansi Keuangan 2

Harga beli perusahaan termasuk goodwill dihitung sebagai berikut: Nilai aktiva : Rp45.000.000,- - Rp5...


Similar Free PDFs