geofisika metode geolistrik konfigurasi schlumberger DOCX

Title geofisika metode geolistrik konfigurasi schlumberger
Author Tara Shinta
Pages 6
File Size 257.9 KB
File Type DOCX
Total Downloads 84
Total Views 410

Summary

METODE GEOLISTRIK METODE RESISTIVITAS KONFIGURASI TARA SHINTA DEWI 111.120.004 Program Studi Teknik Geologi, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta Jalan SWK 104 Condongcatur Yogyakarta [email protected] INTISARI Geolistrik adalah salah satu metode geofisika yang memanfaatkan sifa...


Description

METODE GEOLISTRIK METODE RESISTIVITAS KONFIGURASI TARA SHINTA DEWI 111.120.004 Program Studi Teknik Geologi, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta Jalan SWK 104 Condongcatur Yogyakarta [email protected] INTISARI Geolistrik adalah salah satu metode geofisika yang memanfaatkan sifat aliran listrik di dalam bumi, geolistrik ada yang bersifat aktif dan pasif. Metode geolistrik resistivitas merupakan metoda aktif dengan meninjeksikan arus listrik ke dalam bumi untuk mengetahui sifat resistivitas pada suatu lapisan batuan di dalam bumi dengan menggunakan konfigurasi Schlumberger yang memiliki jangkauan paling dalam dibandingkan konfigurasi yang lain dimana jarak elektroda potensial dibuat tetap, tetapi jarak antara elektroda arus diubah-ubah untuk memperoleh banyak informasi tentang bagian dalam bawah permukaan tanah. Dalam penelitian ini digunakan software IP2Win untuk pengolahan data yang didapat. Dari hasil pengolahan data terlihat bahwa daerah telitian memiliki kedalaman lapisan sekitar dua puluh meter dengan enam lapisan batuan, diindikasi berdasarkan nilai resistivitas batuan tersusun atas tanah kering, batugamping, batupasir, dan lava berdasarkan klasifikasi Telford, 1990, Astier; 1971, Mori, 1993 Dan Roy, E.H., 1984. Kata kunci : Konfigurasi Schlumberger, Resistivitas, , IP2Win, Geolistrik 1. PENDAHULUAN Geofisika merupakan ilmu yang mempelajari bumi dengan pendekatan fisika, dimana dalam geofisika dikenal beberapa metoda, antara lain: metoda gravity, metoda magnetik, metoda listrik, metoda seismik. Setiap metoda memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing dan sebagai geologist, perlu mengetahui bagaimana pembacaan dan pengolahan data, sehingga hasil olahan data tersebut dapat membantu pekerjaan eksplorasi. Metoda geolistrik resistivity memanfaatkan sifat ketahanan batuan terhadap listrik, yang dipengaruhi oleh nilai-nilai seperti kandungan mineral logam dan nonlogam, kandungan elektrolit (garam), kandungan air, porositas batuan, permeabilitas batuan, tekstur/kekompakan batuan, serta suhu/temperatur. 2. DASAR TEORI Geolistrik resistivity merupakan metode geolistrik yang mempelajari sifat resistivitas (tahanan jenis) listrik dari lapisan batuan di dalam bumi (Hendrajaya dan Idam, 1990). Pada metode ini arus listrik diinjeksikan ke dalam bumi melalui dua buah elektroda arus dan dilakukan pengukuran beda potensial melalui dua buah elektroda potensial. Dari hasil pengukuran arus dan beda potensial listrik akan dapat dihitung variasi harga resistivitas pada lapisan permukaan bumi di bawah titik ukur (Sounding point) (Apparao, 1997). Pada metode ini dikenal banyak konfigurasi elektroda, yaitu : konfigurasi 1...


Similar Free PDFs