JURNAL PRKATIKUM OSILOSKOP SINAR KATODA (CRO) DOCX

Title JURNAL PRKATIKUM OSILOSKOP SINAR KATODA (CRO)
Author Marlina Lina
Pages 1
File Size 14.2 MB
File Type DOCX
Total Downloads 84
Total Views 854

Summary

LAPORAN RESMI PRAKTIKUM ALAT UKUR LISTRIK OSILOSKOP SINAR KATODA (A4) Rina Ramadhani, Abdul Muis, Firda Nuraulia Putri, Nuraidayanti dan Riska Asyari Putri serta Abdul Salam M., M.Pd Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Pendidikan MIPA, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung ...


Description

LAPORAN RESMI PRAKTIKUM ALAT UKUR LISTRIK Abstrak— Percobaan bertujuan untuk mengetahui prinsip kerja CRO, mengukur tegangan puncak atau amplitude suatu tegangan periodic, dan menampilkan bebrapa bentuk tegangan periodic. Dengan memanipulasi resistansi rheostat dengan menggeser sebanyak 5 kali diperoleh Vrms multimeter (2,8±0,1)V , (7,2±0,1)V, (10,3±0,1)V , (11,4 ±0,1)V, (13,7±0,1)V dan V pp osiloskop (6,0±0,5)V , (10,0±0,5)V , (14,0±0,5)V , (16,0±0,5)V , (18,0±0,5)V sehingga diperoleh Vrms osiloskop (2,12±0,50)V , (3,54±0,50)V, (4,95±0,50)V, (5,658±0,500)V . Hasil masih belum sesuai dengan rumusan hipotesis karena Vrms multimeter berbeda degan Vrms osiloskop. Perbedaan karena spesifikasi multimeter dan osiloskop berbeda dan pengukuran multimeter berubah-ubah. I. PENDAHULUAN roses pengukuran dalam ilmu elektronika merupakan prosedur standar yang harus dilakukan. Karena melalui pengukuran akan diperoleh besaran-besaran yang diperlukan. Dalam analisis suatu rangkaian listrik, salah satu besaran yang diamati adalah besaran tegangan listrik yang mengalir dalam rangkaian tersebut. Untuk mengetahui nilai tegangan listrik tersebut diperlukan suatu peralatan seperti voltmeter, tetapi peralatan ini hanya dapat mengetahui besarnya saja. Sedangkan dalam analisis rangkaian listrik, perlu juga diketahui mengenai bentuk gelombang tegangan listrik seperti tegangan jala-jala listrik PLN yang berupa gelombang sinusoidal dengan frekuensi 50 Hz. Bentuk gelombang ini dapat diamati dengan osiloskop. Osiloskop adalah alat ukur besaran listrik yang dapat memetakan sinyal listrik. Dengan menggunakan osiloskop kita dapat mengetahui besaran- besaran pada sinyal listrik seperti tegangan, frekuensi, periode dan bentuk sinyal dari objek yang diukur. Dengan menggunakan osiloskop dapat lebih memudahkan dalam mengukur banyak besaran sekaligus. Selain itu dengan osiloskop juga dapat membedakan gelombang AC dan DC. Besaran listrik yang dapat diukur antara lain tegangan searah dan bolak-balik, arus searah dan bolak-balik, waktu, sudut fasa, frekuensi, dan untuk bermacam kegiatan penilaian bentuk gelombang seperti waktu timbul dan turun. P Berdasarkan latar belakang diatas, dapat diambil beberapa rumusan masalah yaitu : "Bagaimana prinsip kerja dari CRO?, Bagaimana mengukur tegangan puncak atau amplitude suatu tegangan periodic? Dan bagaimana menampilkan beberapa bentuk tegangan periodeik?" Adapun tujuan dari percobaan ini adalah untuk mengetahui prinsip kerja dari CRO, mengukur tegangan puncak atau amplitude suatu tegangan periodic, dan menampilkan beberapa bentuk tegangan periodic. II. KAJIAN TEORI Osiloskop adalah suatu alat yang digunakan untuk mengamatai bentuk gelombang dan pengukurannya. Komponen utama osiloskop adalah tabung sinar katoda. Komponen utama dari sinar katoda adalah penangkapan senapan electron, perangkat pelat depleksi, layar proverenel dan tabung gelas dan dasar tabung. Prinsip kerja osiloskop yaitu menggunakan layar katoda. Dalam osiloskop terdapat tabung panjang yang disebut tabung sinar katoda atau cathode ray tube (CRO). Secara prinsip kerjaya ada dua tipe osiloskop yakni tipe analog dan tipe digital, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Pada insinyur, teknisi maupun praktisi yang bekerja di laboratorium perlu memiliki karakter masing-masing dapat memilih dengan tepat osiloskop mana yang sebaiknya digunakan. Pada tipe analog menggunakan tegangan yang diuur berkas electron dalam tabung sesuai bentuk gambar yang diukur. Pada tipe digital mencuplik bentuk gelombang yang diukur dengan menggunakan ADC untuk mengubah besaran tegangan yang dicuplik menjadi besaran digital. Osiloskop sinar katoda (cathode ray oscilloscope) selanjutnya disebut instrument CRO merupakan instrument yang sangat bermanfaat dan terandalkan untuk pengukuran dan analisa bentuk-bentuk gelombang dan gejala lain dalam rangkaian elektronik yang bersifat dinamis. Pada dasarnya CRO merupakan alat pembuat garis yang menunjukkan bagaimana sinyal berubah terhadap waktu, sumbu vertical mempresentasikan tegangan dan sumbu horizontal mempresentasikan waktu. Intensitas atau kecerahan peragaan sering kali disebut sumbu Z. OSILOSKOP SINAR KATODA (A4) Rina Ramadhani, Abdul Muis, Firda Nuraulia Putri, Nuraidayanti dan Riska Asyari Putri serta Abdul Salam M., M.Pd Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Pendidikan MIPA, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat Jl. BrigjenH. Hasan Baseri, Banjarmasin 70123 e-mail: [email protected]...


Similar Free PDFs