MAKALAH LELANG JABATAN DOCX

Title MAKALAH LELANG JABATAN
Author Susanto santo
Pages 7
File Size 35.7 KB
File Type DOCX
Total Downloads 197
Total Views 795

Summary

PERAN STPP MEDAN DALAM MENGHASILKAN SUMBERDAYA MANUSIA PERTANIAN BERKOMPETEN Oleh : Dr.Drs. Susanto.M.Si A. Latar Belakang Pemerintah dewasa ini dihadapkan pada tantangan pembaharuan politik, sosial ekonomi, serta perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang pesat. Semua perubahan ini mempunyai ...


Description

PERAN STPP MEDAN DALAM MENGHASILKAN SUMBERDAYA MANUSIA PERTANIAN BERKOMPETEN Oleh : Dr.Drs. Susanto.M.Si A. Latar Belakang Pemerintah dewasa ini dihadapkan pada tantangan pembaharuan politik, sosial ekonomi, serta perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang pesat. Semua perubahan ini mempunyai pengaruh yang luas terhadap upaya–upaya pengembangan kualitas sumberdaya manusia Indonesia. Perdagangan bebas adalah salah satu perubahan politik, dan sosial ekonomi yang harus dimanfaatkan dengan baik. Perdagangan bebas harus kita lihat sebagai sebuah peluang ekonomi, karena perdagangan bebas menawarkan peluang pasar, peluang usaha, peluang kerja dan peluang kerja sama yang besar, yang tersedia baik di dalam negeri, regional maupun global. Semua peluang ekonomi ini ditawarkan dalam iklim yang sangat kompetitif yang harus dijawab dengan peningkatan daya saing Sumberdaya Manusia Indonesia. Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi pun harus disikapi dengan positif. Selain dihadapkan pada perubahan politik dan sosial ekonomi serta perkembangan Iptek tersebut, pemerintah juga dihadapkan pada tuntutan untuk dapat memenuhi harapan masyarakat terhadap pelayanan publik yang profesional dan penuh dedikasi, dapat mengatasi degradasi kualitas lingkungan hidup, mengentaskan penduduk dari kemiskinan dan mengurangi pengangguran serta peningkatan produksi dan mutu komoditi pertanian. Semua upaya untuk memanfaatkan perubahan, tantangan dan peluang di bidang politik, sosial ekonomi, serta Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, hanya dapat diwujudkan oleh sumberdaya maanusia yang berkualitas, mempunyai moral dan etika yang prima (amanah), profesional, berjiwa wirausaha dan mempunyai dedikasi, serta etos kerja yang tinggi. Upaya–upaya pengembangan sumberdaya manusia harus dilakukan secara berkesinambungan untuk mewujudkan sumberdaya manusia yang berkualitas sesuai tuntutan perubahan dan tantangan yang dihadapi serta peluang yang harus diraih dan dimanfaatkan dengan baik. Salah satu Misi Kementerian adalah Menciptakan keseimbangan ekosistem pertanian yang mendukung keberlanjutan peningkatan produksi dan produktivitas 1...


Similar Free PDFs