Proposal Permohonan Penelitian Skripsi DOCX

Title Proposal Permohonan Penelitian Skripsi
Author Rizal Siregar
Pages 1
File Size 36.9 KB
File Type DOCX
Total Downloads 103
Total Views 955

Summary

PROPOSAL PENELITIAN SKRIPSI MANAJEMEN BISNIS TELEKOMUNIKASI DAN INFORMATIKA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TELKOM Jalan Telekomunikasi Bandung (40257), Tlp ( 022) 756 4108, Fax (022) 756 5200 I. PENDAHULUAN Penelitian skripsi dalam dunia perkuliahan merupakan salah satu tahapan akhir yang h...


Description

PROPOSAL PENELITIAN SKRIPSI MANAJEMEN BISNIS TELEKOMUNIKASI DAN INFORMATIKA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TELKOM Jalan Telekomunikasi Bandung (40257), Tlp ( 022) 756 4108, Fax (022) 756 5200 I. PENDAHULUAN Penelitian skripsi dalam dunia perkuliahan merupakan salah satu tahapan akhir yang harus ditempuh oleh mahasiswa agar bisa lulus dari Perguruan Tinggi dan mendapatkan gelar Sarjana. Hal ini juga sekaligus menjadi sarana bagi mahasiswa untuk mencoba membantu memecahkan masalah dalam perusahaan dengan mengaplikasikan pengetahuan teori yang dimiliki dan pembelajaran yang telah diterima di bangku kuliah. Peneliti berharap bahwa penelitian ini dapat memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada dalam perusahaan. II. LATAR BELAKANG Seiring dengan perkembangan masyarakat saat ini, kebutuhan akan listrik dapat dikatakan sebagai kebutuhan primer yang harus terpenuhi guna menunjang kegiatan masyarakat baik yang bertujuan ekonomis ataupun pemenuhan kebutuhan sehari-hari rumah tangga. Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang bergerak di bidang jasa untuk memasok listrik ke masyarakat di seluruh Indonesia baik di perkotaan hingga ke pelosok pedesaan. Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai badan usaha milik negara adalah satu-satunya perusahaan yang memberikan pelayanan akan terpenuhinya kebutuhan listrik masyarakat diwajibkan dapat melayani kebutuhan masyarakat dalam hal pemenuhan listrik secara utuh. Dengan pertimbangan ini maka tidak dapat dipungkiri lagi bahwa perusahaan harus memiliki kinerja yang sangat optimal. Karyawan menjadi salah satu pihak yang sangat berpengaruh dalam teruwjudnya kinerja optimal. Komitmen terhadap pekerjaan akan terwujud apabila karyawan merasa puas dalam bekerja dan tidak dalam kondisi tertekan baik karena tekanan pekerjaan maupun masalah dalam keluarga karyawan. Perusahaan harus mampu memberikan kepercayaan atas kebutuhan karyawan sehingga komitmen karyawan untuk bekerja terhadap perusahaan akan tumbuh. Dengan memperhatikan kondisi emosi dan kebutuhan karyawan, maka proses pencapaian tujuan perusahaan akan terlaksana dengan baik. Berdasarkan fenomena diatas, penulis berniat untuk melakukan penelitian skripsi di Perusahaan PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat dan Banten dengan mengangkat judul "Analisis Pengaruh Konflik Kerja-Keluarga dan Kepuasan Kerja terhadap Komitmen Karyawan pada Organisasi"...


Similar Free PDFs