SEJARAH AMDAL DOCX

Title SEJARAH AMDAL
Author Ghea Maharani
Pages 3
File Size 19.5 KB
File Type DOCX
Total Downloads 134
Total Views 548

Summary

SEJARAH AMDAL Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) lahir dengan disahkannya Undang- undang National Environmental Policy Act (NEPA) yang merupakan reaksi dari adanya buku Silent Spring yang ditulis oleh Rachel Carson. Pada tahun 1962 buku Silent Spring diterbitkan di Amerika Serikat. Buku ini...


Description

SEJARAH AMDAL Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) lahir dengan disahkannya Undang- undang National Environmental Policy Act (NEPA) yang merupakan reaksi dari adanya buku Silent Spring yang ditulis oleh Rachel Carson. Pada tahun 1962 buku Silent Spring diterbitkan di Amerika Serikat. Buku ini bercerita mengenai kerusakan lingkungan yang terjadi di Amerika Serikat yang diakibatkan oleh penggunaan DDT sebagai pestisida. Dalam buku ini menggambarkan bagaimana DDT membunuh serangga tidak hanya serangga yang dijadikan target tetapi juga serangga lainnya, dan bagaimana DDT ini masuk dalam rantai makanan, dan terakumulasi dalam jaringan lemak hewan, termasuk pada manusia, dan menyebabkan kanker dan kerusakan genetik. Buku ini mendapatkan banyak perhatian dan menyadarkan pemerintahan Amerika Serikat terhadap kerusakan lingkungan yang terjadi. Tetapi di sisi lain Rachel Carson mendapatkan tekanan dari kalangan industry kimia agar sang penulis bersedia untuk menarik buku tersebut. Pada tahun 1963, Senat Amerika Serikat mengundang Rachel Carson dalam acara dengar pendapat dan mendengarkan kesaksian langsung dari beliau mengenai isu bahaya pestisida tersebut bagi ekosistem. Hasil kesaksian inilah yang menyebabkan Amerika Serikat menyusun perundangan perlindungan lingkungan pertama di dunia yaitu NEPA (National Environmental Policy Act) pada tahun 1969 dan disahkan pada 1 Januari 1970. Dalam undang-undang tersebut ditetapkan bahwa semua aktivitas pemerintah federal yang penting harus disertai dengan Pernyataan Dampak Lingkungan (Environmental Impact Statement (EIS)). EIS dihasilkan melalui proses Environmental Impact Assessment (EIA). Dengan didorong oleh organisasi kerjasama internasional OECD (Organization for Economic Cooperation and Development). Pengadopsian EIA terjadi pada tahun 1980 hampir diseluruh dunia, salah satunya di Indonesia yang dikenal dengan Konsep Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL). Adapun pengadopsian EIA didalam undang-undang di beberapa Negara dapat dilihat pada table dibawah ini:...


Similar Free PDFs