Terapi bermain-anak usia sekolah DOC

Title Terapi bermain-anak usia sekolah
Author F. Milanjari
Pages 23
File Size 124 KB
File Type DOC
Total Downloads 675
Total Views 1,009

Summary

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Bermain adalah cara alamiah bagi anak untuk mengungkapkan konflik dalam dirinya yang tidak disadari ( Miller B.F dan Keane ). Bermain adalah kegiatan yang dilakukan sesuai dengan keinginan sendiri untuk memperoleh kesenangan. Bermain merupakan keinginan dalam men...


Description

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Bermain adalah cara alamiah bagi anak untuk mengungkapkan konflik dalam dirinya yang tidak disadari ( Miller B.F dan Keane ). Bermain adalah kegiatan yang dilakukan sesuai dengan keinginan sendiri untuk memperoleh kesenangan. Bermain merupakan keinginan dalam mengatasi konflik dari anak yang tidak disadari serta dialami dengan suatu kepuasan . Bermain merupakan sarana bagi anak–anak untuk belajar mengenal lingkungan kehidupannya. Pada saat bermain, anak–anak mencobakan gagasan–gagasan mereka, bertanya serta mempertanyakan berbagai persoalan, dan memperoleh jawaban atas persoalan – persoalan mereka. Melalui permainan menyusun balok misalnya anak – anak belajar menghubungkan ukuran suatu obyek dengan lainnya. Mereka belajar memahami bagaimana balok yang besar menopang balok yang kecil. Mereka belajar konsep bagaimana hal-hal yang lebih besar mampu menopang hal – hal yang lebih kecil. Anak yang sakit dirumah sakit umumnya mengalami krisis dikarenakan perubahan lingkungan yang terjadi pada dirinya. Krisis tersebut dapat dipengaruhi beberapa faktor seperti usia perkembangan anak, pengalaman masa lalu tentang penyakit, dan ancaman perawatan. Stress yang dialami seorang anak dirawat dirumah sakit perlu mendapatkan perhatian dan pemecahannya agar saat dirawat seorang anak mengetahui dan kooperatif menghadapi permasalahan yang terjadi saat dirawat. Salah satu cara untuk menghadapi permasalahan tersebut adalah bermain dengan tujuan mengurangi rasa sakit akibat tindakan invansif yang diterima. Dari pernyataan diatas, telah mendasari kelompok kami untuk membuat proposal tentang terapi bermain yang pada nantinya akan diberikan pada anak usia sekolah yaitu usia 6 sampai dengan 12 tahun. Kelompok akan mencoba menguraikan teori tentang konsep bermain, pertumbuhan dan perkembangan pada anak usia sekolah serta jenis permainan yang dapat diberikan pada anak sekolah. 1...


Similar Free PDFs