PERAN PANCASILA DALAM MENANGKAL RADIKALISME DOCX

Title PERAN PANCASILA DALAM MENANGKAL RADIKALISME
Author Hana Hasanah
Pages 3
File Size 22.8 KB
File Type DOCX
Total Views 108

Summary

PERAN PANCASILA DALAM MENANGKAL RADIKALISME Sebelum mengarah pada cara penangkalannya, lebih baik kita mengetahui terlebih dahulu apa itu radikalisme?. Radikalisme adalah suatu perubahan sosial dengan jalan kekerasan yaitu dengan meyakini satu tujuan yang dianggap benar tetapi dengan menggunakan car...


Description

PERAN PANCASILA DALAM MENANGKAL RADIKALISME Sebelum mengarah pada cara penangkalannya, lebih baik kita mengetahui terlebih dahulu apa itu radikalisme?. Radikalisme adalah suatu perubahan sosial dengan jalan kekerasan yaitu dengan meyakini satu tujuan yang dianggap benar tetapi dengan menggunakan cara yang salah. Sementara itu radikalisme menurut pengertian lain adalah inti dari perubahan yang cenderung menggunakan kekerasan. Menurut saya, munculnya gerakan radikalisme saat ini disebabkan karena liberalisasi politik. Dalam pengertian secara umum, liberalisme adalah sebuah ideologi dan tradisi politik yang didasarkan pada pemahaman bahwa kebebasan adalah nilai politik yang utama. Liberalisme juga dapat menyebabkan terciptanya masyarakat yang bebas. Kebebasan munculnya gerakan radikalisme akan terus mengrong-rong dan mengganggu keutuhan negara yang berideologi seperti bangsa Indonesia. Politik liberalisme itu sendiri muncul berawal dari konflik-konflik yang terjadi diantara partai-partai politik. Dalam menjalankan peran dan fungsinya, terjadi benturan ideologi masing-masing partai. Contohnya itu bisa kita lihat dalam praktik politik Indonesia masa kini. Atas nama ideologi, sebuah partai mencoba menyerang partai lainnya. Caranya adalah dengan menghubungkan ideologinya dengan isu-isu nasional yang dianggap dapat mengurangi pengaruh bahkan menjatuhkan partai lainnya. Faktor lainnya adalah dikarenakan gerakan ini mengalami frustasi yang mendalam karena belum mampu mewujudkan cita-cita berdirinya "Negara Islam Internasional" sehingga pelampiasannya dengan cara anarkis yaitu dengan cara mengebom fasilitas publik dan terorisme. Telah dipahami bahwa gerakan radikalisme dapat menjadikan negara dipandang rendah oleh bangsa lain. Radikalisme merupakan gejala awal munculnya sikap intoleran. Hal tersebut menjadi ancaman pertama dan utama pada Pancasila. Keinginan beberapa ormas seperti HTI dan ormas radikal lainnya untuk mendirikan negara khilafah pada titik yang lain telah menunjukan bukti bahwa Pancasila sedang terancam. Gerakan-gerakan radikalisme seperti ini kemudian membuat bangsa ini menjadi retak. Menurut saya, agar bangsa ini tetap aman, negara harus memiliki sikap tegas. Sikap tegas untuk menutupi ruang gerak dari kelompok-kelompok radikal yang ingin memecahbelahkan bangsa ini. Aksi teror yang dilakukan oleh kelompok radikal yang bekerjasama dengan gerakan ISIS dan ormas-ormas yang menolak pancasila sebagai dasar negara menjadi bukti sah terjadianya suatu gerakan radikalisme....


Similar Free PDFs