Peran Teknologi Informasi Dalam Bisnis Indonesia PDF

Title Peran Teknologi Informasi Dalam Bisnis Indonesia
Author Saeful Rahman
Pages 26
File Size 666.5 KB
File Type PDF
Total Downloads 161
Total Views 226

Summary

PERAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM BISNIS INDONESIA Disusun Oleh : 10114455 - Saeful Rahamn Kelas : KWU-11 PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA 2017 ABSTRAK Bisnis adalah suatu aktivitas yang dilakukan dan dijalankan oleh seseorang atau sekel...


Description

PERAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM BISNIS INDONESIA

Disusun Oleh : 10114455 - Saeful Rahamn

Kelas : KWU-11

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA 2017

ABSTRAK Bisnis adalah suatu aktivitas yang dilakukan dan dijalankan oleh seseorang atau sekelompok orang ataupun perusahaan dalam bentuk jasa atau barang untuk memperoleh laba atau keuntungan. Saat ini bisnis mulai banyak tumbuh dan berkembang dengan pesat di industri ekonomi kreatif. Ekonomi kreatif adalah ekonomi yang didasarkan atas daya kreativitas yang tinggi dengan sentuhan inovasi guna menghasilkan produk baru yang berbeda dan berkualitas. Tren bisnis saat ini adalah lebih banyak perusahaan di bidang eknomi kreatif. Hal ini disebabkan ekonomi kreatif lebih cepat pertumbuhannya dibandingkan industri lainnya. Industri kreatif yang paling cepat pertumbuhan dan perkembangannya adalah di bidang teknologi informasi. Penyebab industri kreatif di bidang teknologi berkembang cepat, karena dunia saat ini memasuki era informasi teknologi. Jadi bisnis saat ini tidak mengenal ruang dan waktu. Selain itu bisnis saat mudah untuk dilakukan dan mudah sekali diterima oleh konsumen.

1

DAFTAR ISI

ABSTRAK ............................................................................................................................... 1 DAFTAR ISI............................................................................................................................ 2 BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................ 3 1.1

Latar Belakang Masalah........................................................................................... 3

1.2

Rumusan Masalah .................................................................................................... 3

1.3

Tujuan ...................................................................................................................... 4

BAB II LANDASAN TEORI .................................................................................................. 5 2.1

Bisnis........................................................................................................................ 5

2.2

Perkembangan Bisnis ............................................................................................... 5

2.3

Persaingan Bisnis ..................................................................................................... 7

2.4

Teknologi Informasi................................................................................................. 8

2.1.1 2.5

Manfaat Teknologi Informasi ............................................................................ 10 Internet ................................................................................................................... 11

BAB III PROSES DAN HASIL ............................................................................................ 13 3.1

Peran Teknologi Informasi Dalam Bisnis di Indonesia ......................................... 13

3.1.1

Sistem Informasi Manajemen ............................................................................ 15

3.1.2

Manfaat Penggunaan Sistem Informasi Manajemen .......................................... 15

3.1.3

Ekonomi Kreatif................................................................................................. 18

3.2

Dampak Teknologi Informasi Terhadap Bisnis di Indonesia................................. 19

3.3

Media Promosi Bisnis Di Era Teknologi Informasi ............................................... 20

BAB IV KESIMPULAN ....................................................................................................... 24 DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................ 25

2

BAB I PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang Masalah Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang dapat membantu manusia dalam mengubah, membuat, menyimpan, mongkomunikasikan atau menyebarkan informasi serta melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Perkembangan teknologi informasi saat ini berkembang dengan pesat seiring dengan penemuan dan pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi. Perkembangan ini sangat berpengaruh terhadap berbagai aspek kehidupan yang ada, seperti mulai dari perilaku, aktivitas dan bahkan bisnis juga saat ini banyak tergantung pada teknologi informasi. Perkembangan teknologi informasi juga terjadi di Indonesia. Berdasarkan data BPS tahun 2013, jumlah penduduk yang sudah mengakses internet sebanyak 30,66%, jumlah penduduk yang memiliki memiliki komputer sebanyak 14,85%, dan jumlah yang memiliki handphone sebanyak 83,52% dari total penduduk Indonesia. Berdasakan data tersebut, pertumbuhan bisnis Indonesia juga mengalami perubahan yang sangat besar dalam berbagai hal. Hal ini tentunya membawa dampak positif maupun negatif dalam dunia bisnis Indonesia. Oleh karena itu peran teknologi informasi dalam perkembangan bisnis di Indonesia tidak bisa dipisahkan.

1.2

Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut : a. Bagaimana peran teknologi informasi dalam bisnis Indonesia ? b. Bagaimana dampak teknologi informasi dalam dunia bisnis Indonesia ?

3

c. Bagaimana proses promosi bisnis di Indonesia, setelah masuknya era teknologi informasi Indonesia ?

1.3

Tujuan Berdasakan rumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Untuk mengetahui peran teknologi informasi dalam bisnis Indonesia. b. Untuk mengetahui dampat teknologi informasi dalam bisnis Indonesia. c. Untuk mengetahui proses promosi bisnis, setelah masuknya era teknolohi informasi.

4

BAB II LANDASAN TEORI

2.1

Bisnis Bisnis adalah suatu aktivitas yang dilakukan dan dijalankan oleh seseorang atau sekelompok orang ataupun perusahaan dalam bentuk jasa atau barang untuk memperoleh laba atau keuntungan (Eddy Soeryanto Soegoto, 2014:40). Saat ini perkembangan bisnis berjalan dengan cepat karena adanya teknologi informasi yang semakin canggih. Selain itu bisnis dapat berkembang dengan cepat, jika memiliki produk dan jasa yang mempunyai karakteristik dan inovasi yang berbeda dibandingkan produk atau jasa yang lain. Bisnis dapat dikatakan berhasil apabila berkontribusi positif bagi peningkatan kualitas dan standar hidup masyarakat, terlibat dalam kegiatan amal, menghasilkan pemimpin bagi masyarakat dan menjadi contoh-contoh bagi bisnis lainnya (Eddy Soeryanto Soegoto, 2014:40).

2.2

Perkembangan Bisnis Saat ini para pengusaha mulai membangun dan menjalankan bisnis mengikuti sesuai perkembangan jaman. Hal ini perlu dilakukan suatu perusahaan agar bisa bertahan tanpa tergerus jaman, selain itu jika suatu perusahaan mengikuti perkembangan jaman, maka perusahaan akan berkembang lebih cepat. Dunia bisnis sudah beberapa kali mengalami pergantian masa, mulai dari era kolonial hingga era informasi sekarang. Menurut Eddy Soeryanto Soegoto, (2014:42) berikut adalah perkembangan bisnis dari masa ke masa : a. Era Kolonial Era kolonial dimulai pada abad ke-17 dan sebelumnya. Pada masa ini usaha yang dilakukan masih terkait dengan produksi pertanian dan perkebunaan

5

di pedesaan di mana aspek ekonominya ditentukan oleh sukses tidakya pertanian dan produksi tersebut. b. Revolusi Industri Era revolusi industri dimulai pada tahun 1760-1850, pada masa ini usaha mulai menggunakan mesin untuk memproduksi massal produk-produk yang dibuat. Pekerja manual banyak digantikan perannya dengan menggunakan mesin-mesin dan alat-alat khusus untuk memproduksi produk dengan cepat.

c. Era Kewirausahaan Era kewirausahaan dimulai saat akhir tahun 1800-an, pada masa ini mulai bermunculan para pengusaha baru sebagai reaksi atas ditolaknya sistem monopoli yang merajalela pada masa itu oleh para pengusaha-pengusaha besar dan adanya undang-undang antitrust.

d. Era Produksi Era produksi dimulai sebelum tahun 1920-an, dengan konsep

Scientific Management

ahli organisasi bisnis

mengarahkan

manajemen

perusahaan untuk fokus pada proses produksi melalui spesialisasi tugas dan pengingkatan produktivitas.

e. Era Pemasaran Era pemasaran dumulai sejak 1950-an, pada masa ini berkembang filosofi bisnis baru

berupa konsep pemasaran yang membentuk kesadaran,

prefensi serta selera konsumen dan didasarkan atas keinginan pelanggan dan kemudian perusahaan menyediakannya.

f. Era Global Era global dimulai pada tahun 1980-an, pada masa ini usaha merambah ke berbagai belahan dunia akibat kemudahan transportasi dan kemajuan

6

teknologi computer, sistem informasi, sitem produksi serta semakin efisiennya sistem distribusi dan pembiayaan internasional.

g. Era Informasi Era informasi dimulai pada tahun 1990-an, pada masa ini mulai tingginya pengguna internet yang memudahkan perdagangan di semua sector perekonomian maupun sector jasa serta menjadi sarana yang mudah dan cepat dalam proses business to business. Teknologi informasi telah mengubah wajah dunia dan aktivitas bisnis demikian dinamisnya tanpa terhalang ruang dan jarak. Aplikasi e-commerce, e-government, e-banking, e-education, dan berbagai aplikasi lainnya merupakan bagian tak terpisahkan dari sistem bisnis di era informasi. Komunikasi bisnis berlangsung secara online melalui internet dengan biaya relative murah dibandingkan degan pola konvensional, seperti e-mail, mailing list, dan pembuatan hompage atau situs perusahaan untuk memperkenalkan perusahaan kepada publik.

2.3

Persaingan Bisnis Menurut Eddy Soeryanto Soegoto

(2014:45), bentuk persaingan pasar

dikategorikan atas empat macam, yaitu a. Monopoli Monopoli terjadi ketika pasar atau industry hanya memiliki satu produsen sehingga harga dikendalikan sepenuhnya oleh pemasok tunggal.

b. Oligopoli Oligopoli terjadi karena dalam suatu industry hanya terdapat sedikit penjuala karena untuk masuk ke industry tersebut butuh investasi yang besar.

7

c. Persaingan Monopolistik Persaingan monopolistik terjadi pada persuhaan skala besar atau kecil di mana perusahaan lebih mudah untuk masuk atau keluar dari pasar tersebut. Biasanya perusahaan di persaingan monopolistic menciptakan diferensiasi untuk produknya. d. Persaingan Sempurna Persaingan sempurna terjadi apabila jumlah perusahaan dalam suatu industri banyak dan berskala kecil sehingga tidak terdapat perusahaan yang mempengaruhi harga pasar.

Untuk mengetahui secara detail perbedaan dari persaingan pasar dapat dilihat pada tabel dibawah ini. Karakteristik

Jumlah Pesaing Kesamaan barang/jasa

Monopoli

Tidak ada

Tidak ada

Oligopoli

Sedikit Bisa serupa

Persaingan

Persaingan

Monopolistik

Sempuran

Banyak

Sangat banyak

Sama

Identik

Beberapa

Beberapa

Tidak ada

Sukar

Relatif mudah

Mudah

Toko alat tulis

Petani local

atau berbeda

Pengendalian harga oleh

Cukup besar

perusahaan Kemudahan memasuki industri Contoh

Diatur oleh pemerintah PT Kereta Api

Industri

Indonesia

Mobil

Tabel 1 Persaingan Usaha

2.4

Teknologi Informasi Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang dapat membantu manusia dalam mengubah, membuat, menyimpan, mongkomunikasikan atau menyebarkan informasi serta melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.

8

Saat ini, teknologi informasi (Information Technology = IT) telah mengubah wajah dunia dari dunia nyata (real world) ke dunia maya (cyber world). Dunia yang kita lihat saat ini adalah dunia yang telah mengalami Revolusi IT yakni terjadinya transformasi dari adanya batas menjadi tanpa batas (borderless), dari tatap muka ke virtual, dari kertas ke tanpa kertas (paperless), dari fisik ke ruang maya (cyber space), dari kejahatan konvensional ke kejahatan maya (cyber crime). Komunikasi setiap orang tidak lagi dibatasi oleh negara, nasionalisme atau suku bangsa tetap sudah menjadi One State (Eddy Soeryanto Soegoto, 2014:502). Perkembangan IT dalam era globalisasi saat ini berkembangan dengan pesat. Hal ini ditunjukkan oleh terjadinya penetrasi internet di berbagai belahan dunia yang telah menumbuhkan ruang platform baru seperti ecommerce, electronic data interchange, virtual office, telemedicine, dan berbagai kemajuan lain yang telah menerobos batas-batas fisik antar negara. Pengguna internet di planet bumi secara global berdasarkan populasi kawasan di tahun 2013 sebesar 39%, dengan sebaran yang menunjukkan di negaranegara Eropa sebesar 75%, Amerika 61%, Rusia 52%, negara-negara Arab 38%, Asia Pasifik 32%, dan Afrika 16% (Eddy Soeryanto Soegoto, 2014:503). IT dalam arti luas berarti teknologi yang dikendalikan oleh mikroprosesor atau chip computer. Sebagai contoh, mikroprosessor digunakan untuk mengenedalikan pengiriman dan pelayanan penting seperti air, listrik, dan telekomunikasi. Perkembangan IT di Indonesia hingga tahun 2013 berdasarkan data BPS dapat ditunjukkan dengan jumlah penduduk Indonesia yang sudah mengakses Internet sebanyak 30,66%, jumlah penduduk yang memiliki computer sebanyak 14,85%, dan jumlah penduduk yang memiliki handphone sebanyak 83,52% dari total penduduk Indonesia. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) yang bekerja sama dengan Asosiasi Penyelanggara Jasa Internet Indonesia (APJII) telah mencatat bahwa angka pertumbuhan pengguna internet di Indonesia hingga akhir tahun 2013 sudah mencapai 82 juta orang. Penetrasi internet di Indonesia saat ini

9

adalah sekitar 28 persen dari total populasi penduduk Indonesia. Sekitar 90 persen di antaranya memiliki akun media sosial dengan 65 juta Facebook dan 29 juta Twitter.

Gambar 1 Proyeksi Pengguna Internet di Indonesia

2.1.1

Manfaat Teknologi Informasi Saat ini IT atau Teknologi Informasi dapat membantu suatu bisnis untuk menjadi lebih responsif, efisien dan fleksibel dalam wujud perubahan yang cepat dan keberlanjutan. Jika suatu perusahaan memanfaatkan IT dengan tepat aakan membuat suatu perusahaan mempercepat proses dan fokus pada inti keahliaan dan kemampuan yang membedakannya dari pesaingnya yang berada di pasaran. Suatu perusahaan akan memiliki perkembangan yang cepat apabila

menggunakan IT dalam lingkup

perusahaannya. Menggunakan kekuatan sistem IT di zaman modern saat ini merupakan kebutuhan penting dalam suatu bisnis agar bisnis dapat bersaing dengan

10

komptetitor bisnis lainnya. Beberapa Fungsi IT dalam bisnis bisa digunakan untuk : a. IT dapat membuat kita lebih dekat dengan konsumen. b. IT dapat membantu kita untuk menurunkan biaya. c. IT dapat membantu kita agar lebih fleksibel. Menurut Eddy Soeryanto Soegoto (2014:502), apabila sebuah bisnis menggunakan sistem teknologi informasi dalam ruang lingkup perusahaanya, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar sistem yang berjalan dalam perusahaan efektif,yaitu : a. Transparan pada pengguna; pengguna tidak perlu tahu bagaimana sistem bekerja, persyaratannya sederhana bahwa mereka dapat digunakan sesuai kebutuhan dan pada saat dibutuhkan. b. Cepat dan mudah untuk digunakan; pengguna harus menemukan sistem yang sederhana untuk digunakan, dan harus menunggu waktu yang lama untuk sistem dapat merespons. c. Fleksibel; perubahan membutuhkan sistem dengan syarat mampu diadaptasikan dengan cepat.

2.5

Internet Internet merupakan media informasi yang dipakai oleh hamper semua institusi, organisasi, bisnis maupun individu dalam memperkenalkan atau mempromosikan prduk atau jasa (Eddy Soeryanto Soegoto, 2014:502). Internet memudahkan setiap orang untuk mencari informasi yang orang-orang butuhkan, seperti sarana mengakses IPTEK dengan cepat, meningkatkan efiesiensi, mudah dan murah, efektivitas dan produktivitas kinerja organisasi, media bagi industri kreatif perangkat lunak dan perangkat keras, saran bagi komunikasi politik, serta membantu dalam membangun tata kelola organisasi yang baik (good corporate organization). Saat ini pola penggunaan initernet di Indonesia terutama terbesar digunakan untuk mengirim atau menerima e-mail, mencari informasi berita,

11

mencari informasi barang atau jasa, sosial media, mencari informasi lembaga pemerintahan, menyediakan pelayanan bagi pelanggan, dan berbagai aktivitas lainnya.

Gambar 2 Pola Pengguna Internet di Indonesia

Saat ini semua orang mengakses internet untuk membantu dalam setiap aktivitasnya. Berita perkembangan dunia, teknologi, fashion, politik, musik, film, objek wisata, Pendidikan, fashion, dan sebagainya dapat mudah diakses lewat internet.

12

BAB III PROSES DAN HASIL

3.1

Peran Teknologi Informasi Dalam Bisnis di Indonesia Pada jaman informasi adalah hal yang tidak bisa ditinggalkan dalam kehidupan sehari-hari manusia, informasi sangat diperlukan bagi kegiatan operasi manajemen. Jumlah informasi yang banyak sekali mengakibatkan sebagian informasi dilakukan manusia dan sebagian lagi dilakukan oleh mesin, akibatnya munculah gagasan untuk mengatasi persoalan sebaiknya manusia dan mesin membentuk sebuah sistem gabungan dengan hasil yang diperoleh dari dialog dan interaksi antara mesin (komputer) dan manusia pengolahnya. Teknologi informasi merupakan satu dari sekian banyak hal yang dibutuhkan dalam perkembangan bisnis di dunia tanpa terkecuali Indonesia, bahkan kita dapat menyebutnya sebagai faktor pokok bagi perkembangan dunia bisnis saat ini. Di mana-mana sudah menggunakan teknologi dalam setiap proses bisnisnya. Hal ini disebabkan karena teknologi informasi

memberikan kemudahan dan kecepatan untuk membanu setiap proses bisnis yang dilakukan. Alasan perusahaan menerapkan TI dalam perusahaannya adalah agar semakin dekat dengan konsumen karena kemampuan TI untuk mendekatkan jarak dan waktu sehingga semakin mendekatkan produk perusahaan kepada konsumen. Hal ini membuat bisnis di Indonesia semakin berkembang. Kita bisa membayangkan perusahaan yang tidak menerapkan TI dalam lingkup perusahaannya hanya akan menunggu hari di mana perusahaan tersebut bangkrut. Berbisnis dengan menerapkan teknologi informasi membuat peluang pasar terbuka lebih luas dan konsumen mudah untuk dijangkau. Dengan berbisnis lewat internet akan mempermudah siapapun untuk mempromosikan produk, mencari konsumen, dan bahkan pelanggan. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi perkembangan bisnis yaitu: kompleksitas 13

bisnis yang semakin meningkat yang dipengaruhi oleh faktor ekonomi internasional, kompetisi bisnis di dunia global, pekembangan dan pertumbuhan TI, pendayagunaan waktu, pertimbangan sosial dan kapasitas teknologi informasi yang dipengaruhi oleh: kapasitas pelayanan kebutuhan informasi, kapasitas interaksi dalam jaringan komputer, kapasitas kecepatan akses data. Di bidang bisnis baik perdagangan barang maupun jasa komputer peranan teknologi informasi akan sangat penting untuk kegiatan transaksi baik rutin, periodik, maupun insidental dan menyediakan banyak informasi dengan cepat dan tepat. Pengaruh dan peranan TI terhadap perkembangan bisinis online di antaranya adalah: •<...


Similar Free PDFs