Sight translation.docx DOCX

Title Sight translation.docx
Author Heru Erlangga
Pages 1
File Size 16.4 KB
File Type DOCX
Total Downloads 106
Total Views 817

Summary

Sight translation Selama menjalani profesi sebagai penerjemah, saya pernah bertanya kepada diri sendiri, “apakah seorang juru bahasa (Interpeter), harus memiliki kemampuan penerjemahan tulisan (translating skill)?” “apakah cukup hanya menguasai kemampuan penerjemahan lisan (interpreting) saja?”. Per...


Description

Sight translation Selama menjalani profesi sebagai penerjemah, saya pernah bertanya kepada diri sendiri, "apakah seorang juru bahasa (Interpeter), harus memiliki kemampuan penerjemahan tulisan (translating skill)?" "apakah cukup hanya menguasai kemampuan penerjemahan lisan (interpreting) saja?". Pernah berpikir seperti itu? OK, jadi begini mang, ada kalanya ketika menangani suatu meeting, seorang juru bahasa akan diminta untuk menerjemahkan sambil membaca materi yang disajikan, entah dalam bentuk powerpoint yang ditampilkan dengan proyektor, handout, dan lain sebagainya. Tentunya dibutuhkan kemampuan pemahaman bacaan (読読) yang cukup untuk melakukannya. Nah, kegiatan menerjemahkan tulisan sambil membaca dan menyampaikan secara lisan disebut 読読読読 (saitora) atau akronim dari Sight Translation. Jujur aja saya juga baru kenal dengan istilah ini, 2 tahun yang lalu, padahal hampir setiap hari saya melakukan kegiatan tersebut. Sebetulnya Sight translation adalah salah satu teknik penerjemahan lisan juga, ya istilah gampangnya mah nerjemahin sambil baca, jadi kecepatan mata dan pengolahan kalimat mutlak diperlukan untuk melakukan teknik penerjemahan ini. Apakah bisa dilatih? Oh tentu saja bisa. Bagaimana cara melatihnya? 1) Cari artikel, materi teks, atau bahan bacaan lain, sumbernya bisa dari internet, buku, atau bahan literatur lain. Bahasanya bebas, boleh bahasa Indonesia, bahasa Inggris, bahasa Jepang, asal jangan bahasa tubuh aja (namanya juga materi teks). Kemudian, baca materi tersebut tapi HARUS bersuara. Ingat, bukan dibaca dalam hati, tapi bersuara. Ulangi sampai tiga atau lima kali. 2) Terjemahkan teks yang tadi dibaca ke bahasa lain. Misalnya, kalau materinya berbahasa Indonesia, maka coba terjemahkan ke bahasa asing atau sebaliknya jika materinya berbahasa asing, terjemahkan ke bahasa Indonesia. Jangan dulu memaksakan menerjemahkan satu paragraf, tetapi coba dulu terjemahkan satu kalimat. Ulangi kegiatan tersebut sampai berhasil menerjemahkan satu paragraf atau bebas, kita sendiri yang menentukan targetnya. 3) Perbanyak membaca. Mengapa harus banyak membaca? supaya kosakata yang kita kuasai semakin banyak. Seperti yang disebutkan di atas, untuk menguasai teknik sight translation, dibutuhkan kemampuan pemahaman bacaan yang cukup. Artinya kita harus banyak membaca. Bukan hanya dibaca, tetapi coba buatkan intisari atau poin-poin penting dari materi yang kita baca, ini berguna untuk mengevaluasi sejauh mana pemahaman kita terhadap materi tersebut. Kecepatan membaca juga menjadi kunci kesuksesan teknik penerjemahan ini....


Similar Free PDFs