Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit PDF

Title Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit
Author Fadli Noch
Pages 124
File Size 10.7 MB
File Type PDF
Total Downloads 551
Total Views 613

Summary

Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Di Kalimantan Timur 2009 Studi Kebijakan di Wilayah Heart Of Borneo Provinsi Kalimantan Timur Institut Hukum Sumberdaya Alam Didukung oleh World Wild Foundation (WWF) Indonesia Mohamad Nasir Rahmina Fadli Noch IHSA KATA PENGANT...


Description

Accelerat ing t he world's research.

Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Fadli Noch

Related papers

Download a PDF Pack of t he best relat ed papers 

PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA Bat i Nugroho Haryo Mat aram

KELEMBAGAAN KONFLIK AGRARIA DAN LINGKUNGAN HIDUP DI KALIMANTAN T IMUR Muhammad Fadli Konflik at au Mufakat ? Sekt or Kelapa Sawit di Persimpangan Jalan Nurul Firmansyah

2009

Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Di Kalimantan Timur Studi Kebijakan di Wilayah Heart Of Borneo Provinsi Kalimantan Timur

Institut Hukum Sumberdaya Alam Didukung oleh

World Wild Foundation (WWF) Indonesia

Mohamad Nasir Rahmina Fadli Noch

IHSA

KATA PENGANTAR Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunian-Nya yang dilimpahkan kepada Tim Studi, sehingga penulisan laporan ini dapat terselesaikan dengan segala kekurangannya. Studi kebijakan sawit ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi melihat perkembangan sawit beberapa tahun belakangan yang menjadi primadona di sektor perkebunan dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya, sawit juga dikembangkan guna mengatasi ketersediaan bio fosil yang semakin terbatas. Beracuan dari hal tersebut maka pemberdayaan sektor pertanian mulai ditingkatkan termasuk didalamnya pengembangan perkebunan kelapa sawit di daerah. Seiring dengan perkembangannya maka tak jarang juga muncul persoalan yang meliputi kewenangan antara Pusat dan Daerah, kepastian wilayah, prosedur perizinan serta dampak atau imbas yang ditimbulkan oleh pengembangan perkebunan kelapa sawit terhadap masyarakat lokal. Untuk itu laporan studi yang telah terselesaikan ini diharapkan menjadi salah satu alternatif solusi yang ditawarkan atas persoalan yang terjadi selama ini, selesainya laporan ini juga diharapkan dapat memberi manfaat untuk kita semua. Laporan ini dibuat sebagai bentuk pertanggungjawaban kerjasama yang diadakan dan diharapkan hasil laporan ini menjadi salah satu bahan referensi dalam menyusun kebijakan dan ketentuan hukum mengenai pembangunan perkebunan kelapa sawit yang berkelanjutan di Indonesia maupun Kalimantan Timur pada khususnya. Laporan ini berupa dokumen hasil kajian yang dilakukan oleh Tim Studi Institut Hukum Sumberdaya Alam (IHSA) Kalimantan Timur dan didukung oleh World Wild Foundation Heart of Borneo Indonesia (WWF HOB) yang dikerjakan dalam kurun waktu tiga bulan (Periode Mei-Juli 2009) melalui proyek singkat yang berjudul “Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Di Kalimantan Timur” (Studi Kebijakan di Wilayah Heart Of Borneo Propinsi Kalimantan Timur). Kami menyadari bahwa tanpa adanya bantuan dari berbagai pihak maka studi ini akan mengalami hambatan dalam proses finalisasi laporan, untuk itu lewat kesempatan ini Kami mengucapkan banyak terima kasih dan penghargaan kepada para pihak yang telah mendukung dan bekerjasama selama pelaksanaan studi dilakukan. Khusus kepada tim WWF HOB kantor Kalimantan Timur sdr. Data Kesuma, Wiwin, Eri Panca Setiawan dan tim Pengkaji Mohammad Nasir., SH. M. Hum. Fadli. Noch, S.H. Serta pihak lain yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu dalam laporan. Akhirnya dengan segala kerendahan hati kami mengharapkan masukan berupa saran dan kritik dari lapisan masyarakat dan siapa saja yang sempat membaca laporan ini guna memperkaya khasana berpikir dan penyempurnaan penulisan laporan dimasa yang akan datang. Balikpapan, September 2009 Direktur Program Rahmina IHSA Kaltim

i

DAFTAR ISI Halaman KATA PENGANTAR. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . i DAFTAR ISI. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ii RINGKASAN EKSEKUTIF. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . iv BAB

I

PENDAHULUAN. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . A. Latar Belakang . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . B. Ruang Lingkup Bahasan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . C. Kerangka Masalah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . D. Tujuan dan Hasil Yang Diharapkan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . E. Metode Penelitian dan Hasil Studi. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1. Metode penelitian. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2. Lokasi studi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . F. Pelaksanaan Studi dan Kendala Yang Dihadapi . . . . . . . . . . . . . .

BAB

II

GAMBARAN UMUM WILAYAH STUDI DAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN PERKEBUNAN KELAPA SAWIT . . . . A. Gambaran Umum Wilayah Studi Perkebunan Kelapa Sawit Di Tiga Kabupaten . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1. Kabupaten Kutai Barat. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2. Kabupaten Malinau . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 3. Kabupaten Nunukan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . B. Peraturan Perundang-Undangan Di Bidang Perkebunan. . . . . . . 1. Peraturan perkebunan di tingkat nasional . . . . . . . . . . . . . . . 2. Peraturan perkebunan di tingkat Provinsi Kalimantan Timur . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . a. Kondisi saat ini. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . b. Perkiraan masa depan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . c. Isu strategis. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 3. Peraturan perundangan di tingkat kabupaten/kota. . . . . . . a. Peraturan Kabupaten Kutai Barat . . . . . . . . . . . . . . . . . b. Peraturan Kabupaten Malinau . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . c. Peraturan Kabupaten Nunukan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

BAB

III

KERANGKA TEORI. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . A. Kebijakan dan Peraturan Perundang-undangan. . . . . . . . . . . . . . . B. Pembentukan Peraturan perundang-Undangan. . . . . . . . . . . . . . . 1. Asas formil . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2. Asas materiil . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . C. Peranserta Masyarakat Dalam Penyusunan Peraturan Perundang-Undangan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1. Undang-undang Nomor 10 Tahun 2004 . . . . . . . . . . . . . . . . . 2. Peraturan Presiden Nomor 68 Tahun 2005 . . . . . . . . . . . . . . . D. Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Yang Berkelanjutan. . .

1 1 2 2 3 3 3 5 6

8 8 8 10 11 14 14 15 19 20 21 21 21 26 35 37 37 39 43 43 44 46 46 49 ii

E. BAB

BAB

IV

V

Jasa Lingkungan Dalam pengelolaan Perkebunan Kelapa Sawit . 52

KEBIJAKAN PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DI ERA OTONOMI DAERAH . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . A. Kebijakan Otonomi Daerah Dalam Bidang Pemanfaatan sub Sektor Perkebunan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . B. Kebijakan Umum Terkait Sub Sektor Perkebunan . . . . . . . . . . . . . C. Kebijakan Hear Of Borneo dan Kewenangan Penerbitan izin Perkebunan Kelapa Sawit. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . D. Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Di daerah . . 1. Kebijakan Provinsi Kalimantan Timur. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2. Kebijakan Kabupaten Kutai Barat. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . a. Kewenangan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . b. Perencanaan perkebunan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . c. Kebijakan perizinan perkebunan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . d. Konsep perizinan terpadu. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . e. Hak, kewajiban, dan peran serta masyarakat . . . . . . . . 3. Kebijakan Kabupaten Nunukan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . a. Arah pembangunan Kabupaten Nunukan. . . . . . . . . . . b. Kelembagaan, perizinan dan peran serta masyarakat . 4. Kebijakan Kabupaten Malinau . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . a. Kebijakan perizinan perkebunan kelapa sawit . . . . . . . b. Kelembagaan dan peranserta masyarakat . . . . . . . . . . . c. Analisis. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

55 55 57 58 61 61 63 63 65 67 70 76 79 80 83 86 86 93 93

PENUTUP. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 96 A. Kesimpulan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 96 B. Saran. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 96

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

iii

Ringkasan Eksekutif

Gap Analisis Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Di Kalimantan Timur (Studi Kebijakan di Wilayah Heart Of Borneo Propinsi Kalimantan Timur)

Mohamad Nasir Rahmina Fadli. Noch.

Institut Hukum Sumber daya Alam Didukung oleh:

World Wild Foundation (WWF)Indonesia

iv

Salah satu isu yang selama ini telah menjadi keprihatinan bersama, baik pada tingkat lokal, nasional maupun global adalah keberlanjutan lingkungan hidup. Isu tersebut muncul karena adanya keterbatasan daya dukung lingkungan di satu sisi dan pola eksploitasi lingkungan hidup yang luar biasa di sisi lain. Jika pola eksploitasi yang sekarang ini diteruskan maka tidak mustahil lingkungan hidup dan segala kekayaan yang terkandung di dalamnya akan hilang. Demikian halnya dengan deforestasi dan degradasi lahan, serta dikonversinya kawasan hutan menjadi perkebunan kelapa sawit juga merupakan kegiatan yang memberikan kontribusi dalam penurunan kualitas lingkungan hidup itu sendiri. Provinsi Kalimantan Timur (Prov. Kaltim) merupakan salah satu daerah penghasil produk perkebunan terbesar di Indonesia selain Sumatera dan Kalimantan lainnya. Berdasarkan data dari Dinas Perkebunan Prov. Kaltim, hingga bulan Juni 2007 Perkebunan Besar Swasta (PBS) di Prov. Kaltim memiliki luas areal berdasarkan proses legalitasnya berturut-turut sebagai berikut: Ijin lokasi awal seluas 2.400.787 Ha, Ijin lokasi perpanjangan seluas 487.540 Ha, Ijin Usaha Perkebunan (IUP) seluas 1.256.925,12 Ha, Ijin Pencadangan Pelepasan Kawasan Hutan seluas 205.476 Ha, Pelepasan Kawasan Hutan seluas 432.038,68 Ha serta Hak Guna Usaha (HGU) seluas 392.605,22 Ha yang kesemuanya tersebar di 10 Kabupaten/Kota. Sementara itu untuk Pabrik Kelapa Sawit (PKS), Prov. Kaltim memiliki sebanyak 11 buah dengan kapasitas 15-80 ton TBS/jam yang tersebar di 5 Kabupaten. Dari segi pendapatan negara, ahun 2005 telah memberikan kontribusi devisa sebesar Rp. 1,833 Trilyun. Dalam Rancangan Tata Ruang Wilayah Provinsi Kalimantan Timur 2005-2025. Kaltim memperluas KBNK menjadi 6,51 Juta Ha, didalamnya terdapat peruntukan khusus perkebunan dikembangkan menjadi 4,7 juta Ha. Terlihat bahwa ke depan pemerintah Prov. Kaltim masih berkeinginan menjadikan sub sektor perkebunan menjadi salah satu alternatif program unggulan. Bergulirnya kebijakan nasional untuk memperbesar kualitas penyelenggaraan otonomi daerah melalui UU No. 22 dan No. 25 tahun 1999 yang selanjutnya diganti dengan UU No. 32 dan No. 33 tahun 2004 yang merupakan salah satu dampak yang ditimbulkan dari bergulirnya gerakan reformasi. Meskipun demikian tidak jarang terjadi gap antara kebijakan otonomi daerah dengan implementasinya. Sebagai salah satu produk kebijakan pemerintah, peraturan perundang-undangan yang mengatur otonomi daerah harus diimplementasikan dan dievaluasi sehingga dapat dinilai tingkat keberhasilannya baik pada proses implementasi maupun pada output dan outcome, yang diakibatkan oleh kebijakan dimaksud. Bertitik tolak dari hal tersebut maka dilakukan studi yang didasarkan pada kajian kepustakaan, dimana yang ditelaah adalah bahan hukum, baik primer, sekunder maupun tersier. Studi dokumen dilakukan dengan menginventarisasi dan mengkompilasi beberapa data peraturan perundangan baik di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten yang kemudian akan diamati secara normatif dari implementasi peraturan kebijakan tersebut. Untuk mencari hubungan antar variable, Studi gap analisis ini memposisikan kebijakan politik desentralisasi pembangunan perkebunan kelapa sawit sebagai variable independent yang coba diukur dengan entitas terminologi dari desentralisasi itu sendiri, yaitu masalah kewenangan. Baik kewenangan yang sifatnya teknis administratif maupun kewenangan yang sifatnya mengatur dan mengurus. Di era otonomi daerah, kebijakan perkebunan kelapa sawit tidak terlepas dengan adanya Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 dan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 v

yang memberikan peluang kepada daerah untuk mengelolah sub sektor perkebunan meskipun hanya sebatas pada urusan pilihan. Demikian pula halnya dengan Undangundang Nomor 18 Tahun 2004 tentang Perkebunan yang menyatakan dengan jelas mengenai pembagian kewenanagan tersebut, termasuk pengaturan yang bersifat kolaboratif. Undang-undang No. 18 Tahun 2004 tentang Perkebunan, juga menjadi landasan bagi kebijakan perkebunan di Indonesia dengan mengamanatkan 13 (tiga belas) peraturan pelaksanaan yang terdiri dari 5 (lima) Peraturan Pemerintah, 1 (satu) Peraturan Presiden dan 7 (tujuh) Peraturan Menteri Pertanian. Khusus perizinan diatur melalui Keputusan Menteri Pertanian No. 357/Kpts/HK.350/5/2002 yang kemudian diubah menjadi Peraturan Menteri Pertanian No. 26/Permentan /OT.140/2/2007 tentang Pedoman perizinan Usaha Perkebunan. Sementara dalam rangka pengembangan sistem dan usaha agribisnis perkebunan secara optimal, pemerintah menggunakan pendekatan Kawasan Industri Masyarakat Perkebunan (KIMBUN), yang mana Pedoman Kriteria dan Standar Klasifikasi KIMBUN dituangkan dalam Keputusan Menteri Pertanian No. 633/Kpts/OT.140/10/2004. Terkait dengan kebijakkan HoB dibuat suatu kesepakatan antara 3 (tiga) negara yaitu Brunei Darussalam, Malayasia dan Indonesia. Kesepakatan yang dibuat dirumuskan ke dalam bentuk “Deklarasi Heart of Borneo” yang ditandatangani Pejabat setingkat Menteri dari masing masing negara tersebut. Salah satu bentuk kesepakatan yang dihasilkan mengusulkan cakupan luas wilayah kerja HoB di tiga negara yang diperkirakan luasannya sebesar 22 juta hektar yang secara ekologis saling terhubung. Dari keseluruhan wilayah kerja HoB, 57 % berada di Indonesia, 42 % di Malaysia dan 1 % di Brunei Darussalam. Pada tingkat daerah yaitu Provinsi Kaltim, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Malinau dan Kabupaten Nunukan. Penerapan kebijakan perkebunan kelapa sawit memberdayakan di hulu dan memperkuat di hilir guna meningkatkan nilai tambah dan daya saing usaha perkebunan, dengan pemberian insentif, penciptaan iklim usaha yang kondusif dan peningkatan partisipasi masyarakat perkebunan serta penerapan organisasi modern yang berlandaskan pada penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi. Selain itu diatur juga regulasi kebijakan perkebunan yang dikembangkan daerah (Provinsi Kaltim) dalam bentuk peraturan daerah diantaranya: Perda Nomor 05 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintah Daerah Kalimantan Timur; Perda No. 15 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Kalimantan Timur 2005-2025; dan Perda No. 03 Tahun 2008 tentang Kemitraan Pembangunan Perkebunan Di Provinsi KalimantanTimur. Perda tersebut merujuk pada konsep otonomi daerah untuk memperkuat legitimasi daerah dalam hal kewenangan (pembagian urusan) pembangunan perkebunan kelapa sawit di daerah, sekaligus implementasi dari peraturan perundangan yang ada diatasnya (UU No. 18 Tahun 2004) berkaitan dengan arah perencanaan usaha perkebunan sekaligus kemitraan. Dengan diterbitkannya Perda-perda tersebut maka arah perencanaan pembangunan perkebunan di Kalimantan Timur dapat dikatakan senafas dengan arah kebijakan nasional. Pada tingkat Kabupaten Kutai Barat regulasi kebijakan pengembangan perkebunan kelapa sawit terdapat pada beberapa Perda yang telah diterbitkan yaitu: Perda Nomor 02 Tahun 2001 tentang Kewenangan Kabupaten; Perda Nomor 08 Tahun 2001 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas Pertanian Kabupaten Kutai Barat; Perda Nomor 11 Tahun 2001 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas Pertanahan Kabupaten Kutai vi

Barat; Perda Nomor 18 Tahun 2002 tentang Kehutanan Daerah; Perda Nomor 12 Tahun 2005 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pendaftaran Perusahaan; Perda Nomor 32 Tahun 2005 tentang Rencana Umum Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kutai Barat; Perda Nomor 05 Tahun 2006 tentang Tata Cara Pemberian Izin Lokasi. Untuk Kabupaten Nunukan, arah kebijakan di sektor perkebunan yang telah diterapakan sejak berlakukanya UU No. 22 Tahun 1999 tentang Pembagian Urusan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, diterapkan melalui Peraturan Daerah yang berkaitan dengan arah kebijakan pembangunan perkebunan kelapa sawit di daerah tersebut, diantara perda tersebut adalah: Perda No. 40 Tahun 2003 tentang Prosedur Pemberian Izin Kegiatan Bidang Perkebunan di Kabupaten Nunukan; Perda No. 03 Tahun 2003 tentang Izin Eksplorasi Air Bawah Tanah, Pengeboran, Penurapan Mata Air, Pengambilan Air Bawah Tanah dan Mata Air; Perda No. 26 Tahun 2003 tentang Izin Usaha Pengumpulan Hasil Hutan Bukan Kayu; Perda No. 34 Tahun 2003 tentang Pemberdayaan, Pelestarian, Perlindungan dan Pengembangan Adat Istiadat dan Lembaga Adat dalam wilayah Kabupaten Nunukan; Perda No. 3 Tahun 2004 Tentang Hak Ulayat Masyarakat Hukum Adat; Perda No. 4 Tahun 2004 tentang Hak Ulayat Masyarakat Hukum Adat Lundayeh dan Perda No. 22 Tahun 2008 Tentang pembentukan Susunan Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Nunukan Sementara untuk Kabupaten Malinau, berkenaan dengan perkebunan kelapa sawit, terdapat beberapa perda terkait, antara lain: Perda No. 15 Tahun 2002 tentang Ijin Usaha Industri, Tanda Daftar Industri dan Ijin Perluasan; Perda No. 5 Tahun 2003 tentang Perijinan Usaha Perkebunan; Perda No. 9 Tahun 2003 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup; Perda Nomor 12 Tahun 2003 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Malinau; Perda No. 12 Tahun 2005 tentang Izin Lokasi Atas Tanah; Perda No. 13 Tahun 2005 tentang Ijin Memakai Tanah Negara dan Perda Nomor 4 Tahun 2007 Tentang Kabupaten Malinau Sebagai Kabupaten Konservasi. Perda-perda diatas dikaji untuk mengukur sekaligus mengetahui sejauh mana relevansi hukumnya dengan peraturan yang ada di atasnya, apakah dalam proses pembuatannya telah memperhatikan prinsip ketaatan untuk mematuhi tata urutan atau hirarki Peraturan Perundang-undangandan yang ada diatasnya sekaligus untuk mengetahui apakah ada atau tidaknya gap secara vertikal dan horizontal. Pengkajian dilakukan melalui pendekatan kewenangan, perencanaan perkebunan, kebijakan perijinan perkebunan, konsep perijinan terpadu, dan hak kewajiban serta peran serta masyarakat dengan mensinergikan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi yaitu Undang-undang No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah, Undang-undang No. 18 Tahun 2004 tentang Perkebunan serta Peraturan Perundangan lainnya yang ada korelasinya dengan kajian ini. Dari hasil kajian yang dilakukan maka kebijakan perijinan perkebunan kelapa sawit di daerah seharusnya mengacu pada Undang-undang Nomor 18 Tahun 2004 tentang Perkebunan beserta Peraturan Pelaksananya. Kebijakan perizinan yang terdapat dalam Perda yang dikeluarkan oleh Kabupaten Kutai Barat, Malinau, dan Nunukan sudah banyak tidak sesuai dengan ketentuan yang ada dalam Peraturan Menteri Pertanian Nomor: 26/Permentan/OT.140/2/2007 tentang Pedoman Perizinan usaha Perkebunan. Hal itu misalnya terlihat dari jenis dan perizinan usaha perkebunan, syarat...


Similar Free PDFs