Ingatan I Pemrosesan Informasi DOCX

Title Ingatan I Pemrosesan Informasi
Author J. Dwi Adhinda
Pages 4
File Size 18.1 KB
File Type DOCX
Total Downloads 7
Total Views 859

Summary

Ingatan I Pemrosesan Informasi Dalam uraian tentang ingatan kita sering digunakan istilah retention (keingatan) danforgettinng (kelupaan). Retention mengacu kepada keberadaan material yang telah dipelajari sebelumnya dan masih ada dalam ingatan. Sedangkan forgetting mengacu kepada bagian material ya...


Description

Ingatan I Pemrosesan Informasi Dalam uraian tentang ingatan kita sering digunakan istilah retention (keingatan) danforgettinng (kelupaan). Retention mengacu kepada keberadaan material yang telah dipelajari sebelumnya dan masih ada dalam ingatan. Sedangkan forgetting mengacu kepada bagian material yang telah dipelajari tetapi tak mampu lagi diingat atau telah hilang. Uraian ini menekankan bahwa ingatan bukan hanya sekedar proses pasif penyimpanan informasi dan pemanggilan kembali informasi pada saat dibutuhkan. Ingatan mencakup rekontruksi peristiwa. A. Proses Ingatan Ada tiga proses yang terjadi dalam ingatan, yaitu : Encoding (proses memasukkan informasi) Pada tahap ini terjadi proses memasukkan informasi atau peristiwa yang ada dengan mengubah sifat informasi ke dalam bentuk yang sesuai dengan sifat-sifat organisme, seperti simbol-simbol,gambar, kata atau bentuk lain yang bisa digunakan selama masa tertentu yang kita kenal sebagai pembelajaran. Maksudnya, di mana kita mengubah fenomena fisik menjadi kode-kode yang diterima ingatan (misalnya; pendengaran, penglihatan, perabaan dan lain-lain), dan kita menyimpannya ke dalam ingatan kita. Storage (Proses penyimpanan) Storage adalah proses penyimpanan dari informasi yang telah diubah pada tahap encoding. Retrieval (Proses Mengingat) Retrieval merupakan proses kembali dari apa yang telah disimpan pada tahap kedua tadi. Mengingat kembali merupakan suatu proses mencari dan menemukan informasi yang disimpan dalam memori untuk suatu keperluan atau kebutuhan. B. Pendekatan Tentang Ingatan Ada dua sudut pandang dalam memahami ingatan, yaitu: Asassociationistic (Pendekatan Asosiasi) Menurut pandangan ini, apa yang diperoleh oleh manusia melalui pembelajaran merupakan asosiasi antara peristiwa-peristiwa. Aliran ini berasumsi bahwa, proses pembelajaran berlangsung terus menerus. Masalah belajar merupakan masalah bagaimana asosiasi terlupakan karena perjalanan waktu dan faktor –faktor lain yang...


Similar Free PDFs