laporan praktikum sistem manufaktur - Modul satu- struktur produk DOCX

Title laporan praktikum sistem manufaktur - Modul satu- struktur produk
Author Yolanda windh
Pages 19
File Size 596.4 KB
File Type DOCX
Total Downloads 230
Total Views 259

Summary

BAB 1 PENDAHULUAN Pada bab ini akan membahas tentang latar belakang dan tujuan dari praktikum rekayasa sistem manufaktur modul struktur produk. 1.1 Latar Belakang Manufaktur pertama kali digunakan tahun 1622. Berasal dari kata latin manufactum yang berarti made by hand. Sistem manufaktur adalah suat...


Description

BAB 1 PENDAHULUAN Pada bab ini akan membahas tentang latar belakang dan tujuan dari praktikum rekayasa sistem manufaktur modul struktur produk. 1.1 Latar Belakang Manufaktur pertama kali digunakan tahun 1622. Berasal dari kata latin manufactum yang berarti made by hand. Sistem manufaktur adalah suatu sistem yang melakukan proses perubahan kebutuhan konsumen menjadi produk jadi yang berkualitas tinggi. Kebutuhan konsumen bisa diperoleh melalui studi pasar atau juga bisa dengan jalan wawancara langsung dengan konsumennya, dengan tujuan menjembatani fungsi produksi dengan fungsi-fungsi lain di luar fungsi produksi, agar dicapai performansi produktivitas total sistem yang optimal, seperti waktu produksi, ongkos, dan utilitas mesin. Industri Manufaktur dengan sistem make to order, akan memproduksi beberapa atau beragam jenis produk. Pihak produsen harus mampu untuk membuat desain produk dan desain proses yang benar agar keinginan atau harapan dari pelanggan dapat terwujud. Dari desain produk ini dapat diketahui komponen penyusun apa saja untuk memproduksi produk yang diinginkan, dan desain proses yang dibutuhkan dalam memproduksi dari satu proses ke proses yang lain. Adapun produk yang akan dibuat oleh kelompok kami adalah rak sepatu, sandal dengan penambahan kotak payung. Nama produknya adalah "Rasepandal" yakni akronim dari kata "rak sepatu, payung n sandal". Rak sepatu biasanya hanya sebagai tempat meletakkan sepatu saja. Namun dengan ide yang terlintas dalam keseharian, maka ditambahkan kotak untuk meletakkan payung dan rak khusus untuk sandal japit. Rak multifungsi ini sangat cocok diletakkan di tempat umum, seperti musholah. Terlebih lagi saat musim hujan, jadi pengguna akan merasa lebih efisien dan praktis. Oleh karena itu, pada laporan praktikum modul satu yang berjudul struktur produk akan dijelaskan secara detail mengenai gambar produk, struktur produk, BOM, dan MRP. 1...


Similar Free PDFs