BIMBINGAN DAN KONSELING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 DOCX

Title BIMBINGAN DAN KONSELING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19
Author Fristiandita Gemariesha
Pages 10
File Size 27.8 KB
File Type DOCX
Total Downloads 166
Total Views 439

Summary

BIMBINGAN DAN KONSELING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 Fristiandita Gemariesha1, Yeni Karneli2 Bimbingan Konseling,. Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Padang [email protected] ABSTRAK Sejak akhir 2019, dunia dihebohkan dengan adanya virus baru bernama Corona Virus Disease 201...


Description

BIMBINGAN DAN KONSELING SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 Fristiandita Gemariesha1 , Yeni Karneli2 Bimbingan Konseling,. Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Padang [email protected] ABSTRAK Sejak akhir 2019, dunia dihebohkan dengan adanya virus baru bernama Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). Di Indonesia, kasus Covid-19 masih banyak terjadi dan terus meningkat setiap hari.Pandemi covid-19 memaksa kebijakan social distancinguntuk meminimalkan persebaran covid-19.Kegiatan belajar mengajar (KBM) dialihkan ke rumah, namun tetap harus dikontrol oleh guru atau dosen dan orang tua melalui pembelajaran jarak jauh atau belajar online, begitu juga dengan pemberian layanan bimbingan dan konseling. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah jenis penelitian studi kepustakaan yang bertujuan untuk mengindentifikasi bagaimana pelaksanaan bimbingan dan konseling selama masa pandemi covid-19 ini. Pemberian layanan bimbingan konseling secara daring dapat melalui media online dan offline. Kata Kunci : Covid-19, Bimbingan dan Konseling, Layanan. PENDAHULUAN Sejak akhir 2019, dunia dihebohkan dengan adanya virus baru bernama Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). Wabah penyakit tersebut menyebabkan kekhawatiran yang cukup tinggi, sebab belum ditemukan vaksinnya. Virus yang berasal dari Negara China tersebut kemudian menyebar ke berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia.Menurut World Health Organization (WHO) virus ini menyebabkan penyakit mulai dari flu ringan hingga infeksi pernapasan yang lebih parah (Fathoni, 2020). Pada manusia biasanya menyebabkan penyakit infeksi saluran pernapasan, mulai flu biasa hingga penyakit yang serius seperti Middle East Respiratory Syndrome (MERS) dan Sindrom Pernapasan Akut Berat/ Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS). Penyakit ini terutama menyebar di antara orang-orang melalui tetesan pernapasan dari batuk dan bersin (Tim Kerja Kemendagri, 2020). Di Indonesia kasus Covid-19 pada saat ini masih mewabah dan setiap harinya semakin meningkat, masyarakat pun menyadari betapa berbahayanya...


Similar Free PDFs