Makalah bulimia nervosa DOCX

Title Makalah bulimia nervosa
Author Septian Raha
Pages 6
File Size 22.8 KB
File Type DOCX
Total Downloads 239
Total Views 393

Summary

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Bulimia nervosa didefinisikan sebagai kebiasaan makan di mana penderitanya mengkonsumsi sejumlah makanan dalam jumlah sangat besar, kemudian mengeluarkan kembali makanan yang telah dikonsumsi dengan cara memuntahkan kembali atau dengan cara lainnya untuk mengurang...


Description

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Bulimia nervosa didefinisikan sebagai kebiasaan makan di mana penderitanya mengkonsumsi sejumlah makanan dalam jumlah sangat besar, kemudian mengeluarkan kembali makanan yang telah dikonsumsi dengan cara memuntahkan kembali atau dengan cara lainnya untuk mengurangi jumlah kalori makanan yang telah masuk ke dalam tubuhnya. Bulimia nervosa melanda sekitar 1,5% wanita usia reproduktif. Dari 100.000 populasi, 13 wanita menderita bulimia nervosa per tahun. Dengan menggunakan kriteria diagnosis yang lebih ketat, rata-rata prevalensi bulimia nervosa diperkirakan sekitar 1000 per 100.000 (1%). Sedangkan pada kelompok pria, insiden bulimia hanya terjadi 1/10 dari insiden pada kelompok wanita, yaitu sebesar 0,1%.1 Sebagian besar alasan melakukan bulimia nervosa yaitu untuk memuaskan keinginan makan tanpa harus meningkatkan berat badan. Hal inilah yang menyebabkan mengapa sebagian besar penderita bulimia nervosa adalah kaum wanita. Salah satu dampak yang ditimbulkan akibat perilaku bulimia yaitu dapat mempengaruhi sistem imunitas tubuh.2,3 Sistem imunitas merupakan gabungan sel, molekul, dan jaringan yang berperan dalam resistensi terhadap infeksi.4 Sistem imun diperlukan tubuh untuk mempertahankan keutuhannya terhadap bahaya yang dapat ditimbulkan oleh berbagai bahan dalam lingkungan hidup.4 Asupan makanan berperan penting terhadap sistem imunitas tubuh, karena untuk membentuk sistem imunitas tubuh diperlukan berbagai zat gizi. Asupan makan yang tidak optimal dapat menyebabkan malnutrisi. Malnutrisi merupakan salah satu faktor penyebab dari menurunnya imunitas tubuh seseorang.5 Pada penderita bulimia nervosa, makanan yang telah masuk ke dalam tubuh akan dikeluarkan kembali sebelum sempat dicerna dan diabsorpsi oleh tubuh. Akibatnya, tubuh tidak mendapatkan asupan zat gizi sesuai dengan kebutuhannya sehingga mekanisme pembentukan dan pertahanan sistem imunitas di dalam tubuh menjadi terganggu. Malnutrisi dapat mengganggu sistem imunitas selular sejak tahap awal.5 Selain itu, dapat juga mengganggu sistem imun humoral, sel fagosit dan sistem komplemen.6 Hal tersebutlah yang mendasari ditulisnya makalah "Bulimia Nervosa Menurunkan Sistem Imunitas Tubuh", di mana di dalamnya akan membahas mengenai peranan zat gizi dalam pembentukan sistem imun tubuh, kecukupan zat gizi dan keadaan status gizi penderita bulimia, serta pembahasan mengenai mekanisme penurunan sistem imunitas yang terjadi pada penderita bulimia nervosa. B. Rumusan Masalah Dari latar belakang masalah tersebut, maka rumusan masalah yang akan dibahas dalam makalah ini: 1. bagaimana peran zat gizi dalam pembentukan sistem imunitas tubuh? 2. bagaimana kecukupan zat gizi dan keadaan status gizi penderita bulimia nervosa? 3. bagaimana mekanisme penurunan sistem imunitas tubuh yang terjadi pada penderita bulimia nervosa? C. Tujuan Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan penulisan makalah ini yaitu 1. menjelaskan peran zat gizi dalam pembentukan sistem imunitas tubuh; 2. menjelaskan kecukupan zat gizi dan keadaan status gizi penderita bulimia nervosa; 3. menjelaskan mekanisme penurunan sistem imunitas tubuh yang terjadi pada penderita bulimia nervosa....


Similar Free PDFs