PERKEMBANGAN SASTRA POPULER DI ERA SIBER DOCX

Title PERKEMBANGAN SASTRA POPULER DI ERA SIBER
Author Juhan Suraya
Pages 8
File Size 25.7 KB
File Type DOCX
Total Downloads 258
Total Views 482

Summary

PERKEMBANGAN SASTRA POPULER DI ERA SIBER Juhan Suraya, Rianna Wati Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret [email protected] ABSTRAK Penelitian ini membahas tentang perkembangan sastra populer, awal kemunculan siber dalam perkembangan sastra populer, media siber yang ...


Description

PERKEMBANGAN SASTRA POPULER DI ERA SIBER Juhan Suraya, Rianna Wati Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret [email protected] ABSTRAK Penelitian ini membahas tentang perkembangan sastra populer, awal kemunculan siber dalam perkembangan sastra populer, media siber yang dapat dimaksimalkan sastra populer, hingga dampak yang ditimbulkan siber untuk sastra populer. Penulis-penulis pemula mampu memanfaatkan siber dalam karya mereka, karya-karya tersebut dapat diunggah di blog, media sosial seperti Twitter, Facebook, hingga aplikasi khusus seperti Wattpad. Namun pada akhirnya walaupun memiliki dampak yang besar bagi perkembangan sastra populer, sastra tak dapat bergantung dengan siber karena siber hanyalah faktor pendukung untuk membuat karya sastra lebih dikenal masyarakat dan bukan merupakan kunci yang pakem. Kata kunci : sastra populer, siber sastra, blog, twitter, wattpad. PENDAHULUAN Sebutan sastra populer kali pertama menyeruak kala pembaca gemar membaca suatu karya sastra yang mana membuatnya digemari banyak orang hingga populer dalam kurun waktu tertentu, maka karya sastra tersebut disebut karya sastra populer tentu karena kepopulerannya di masyarakat. Sastra populer merupakan sebuah fenomena periodesasi, karena suatu karya sastra populer hanya dapat bertahan kepopulerannya kurang lebih 5 sampai 10 tahun. Karya sastra sendiri adalah objek yang tidak dapat didefinisikan secara tunggal, tetapi secara harfiah sastra berarti memiliki arti mengarahkan, mengajarkan, memberikan suatu petunjuk ataupun instruksi (Susanto, 2012: 1). Karya sastra populer umumnya digandrungi banyak masyarakat karena bahasanya yang sederhana dan renyah, serta jalan cerita yang dapat dipahami sekali baca karena sastra adalah intuisi sosial yang memakai bahasa sebagai mediumnya (Wellek & Warren, 1995: 109). Cerita yang disajikan lekat dengan kehidupan masyarakat sehari-hari, yang merupakan salah satu daya tarik dari sastra populer. Pembaca tidak perlu bersusah payah untuk menginterpretasi apa yang terkandung dalam cerita sastra populer dan formula ceritanya seragam sehingga sangat mudah ditebak. Namun disamping itu, sastra populer bukanlah sastra yang jelek, ukurannya bukan pada ketidakmampuan dalam mengkritik, tapi efek menghibur yang diberikan sastra populer kepada pembaca. Seperti menurut Wellek & Warren (1995:3) bahwa karya sastra adalah suatu kegiatan kreatif dan sebuah karya seni....


Similar Free PDFs