PSIKOLOGI PENDIDIKAN DENGAN PENDEKATAN BARU DOCX

Title PSIKOLOGI PENDIDIKAN DENGAN PENDEKATAN BARU
Author Asni Wirawatiginting
Pages 16
File Size 37.7 KB
File Type DOCX
Total Downloads 200
Total Views 335

Summary

PSIKOLOGI PENDIDIKAN DENGAN PENDEKATAN BARU (MUHIBBIN SYAH) BAB I PENDAHULUAN Kandungan pokok buku ini terdiri dari dua macam, yakni hal belajar dan hal mengajar. Hal-hal pokok tersebut dijadikan intisari pembahasan dalam buku ini mengingat perannya yang vital dalam setiap proses pengajaran baik dal...


Description

PSIKOLOGI PENDIDIKAN DENGAN PENDEKATAN BARU (MUHIBBIN SYAH) BAB I PENDAHULUAN Kandungan pokok buku ini terdiri dari dua macam, yakni hal belajar dan hal mengajar. Hal-hal pokok tersebut dijadikan intisari pembahasan dalam buku ini mengingat perannya yang vital dalam setiap proses pengajaran baik dalam satuan pendidikan sekolah maupun satuan pendidikan luar sekolah. Hal-hal lain seperti tentang studi psikologi pendidikan dan perkembangan siswa juga dibahas, namun tetap dalam konteks proses belajara dan pengajar. Dalam hal ini, kedua bidang bahasan tersebut dipandang sebagai bagian-bagian penting yang melandasi pembahasan-pembahasan inti. BAB II PSIKOLOGI, PENDIDIKAN DAN PENGAJARAN A. DEFINISI PSIKOLOGI, PENDIDIKAN DAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN 1. DEFINISI PSIKOLOGI Psikologi berarti ilmu jiwa. Sebelum menjadi disiplin ilmu yang mandiri, psikologi memiliki akar-akar yang kuat dalam ilmu kedokteran dan filsafat yang hingga sekarang masih tampak pengaruhnya. Dalam ilmu kedokteran, psikologi berperan menjelaskan apa-apa yang terpikir dan terasa oleh organ-organ biologis (jasmaniah). Sedangkan dalam filsafat- psikologi berperan serta dalam memecahkan masalah-masalah rumit yang berkaitan dengan akal, kehendak, dan pengetahuan. Karena kontak dengan berbagai disiplin itulah, maka timbul bermacam-macam definisi psikologi yang satu dengan yang lain berbeda, seperti: a. Psikologi adalah ilmu mengenai kehidupan mental (the science of mental life) b. Psikologi adalah ilmu mengenai pikiran (the science of mind) c. Psikologi adalah ilmu mengenai tingkah laku (the science of behavior) dan lain-lain definisi yang sangat bergantung pada sudut pandang yang mendefinisikannya....


Similar Free PDFs