Bahan Ajar Teori Akuntansi DOC

Title Bahan Ajar Teori Akuntansi
Author Ahmad Jumirin
Pages 226
File Size 1.3 MB
File Type DOC
Total Downloads 787
Total Views 926

Summary

BAB I PERUMUSAN TEORI AKUNTANSI PENDAHULUAN Teori Akuntansi dalam uraian ini adalah khusus berkaitan dengan akuntansi keuangan. Bahwa teori akuntansi konvensional, tersebut berkaitan erat dengan akuntansi secara normatif. Karena itu, teori akuntansi akan bermanfaat bila rumusan teori tersebut dapat ...


Description

BAB I PERUMUSAN TEORI AKUNTANSI PENDAHULUAN Teori Akuntansi dalam uraian ini adalah khusus berkaitan dengan akuntansi keuangan. Bahwa teori akuntansi konvensional, tersebut berkaitan erat dengan akuntansi secara normatif. Karena itu, teori akuntansi akan bermanfaat bila rumusan teori tersebut dapat dijadikan sebagai alat untuk memperdiksi suatu kejadian maupun harapan untuk masa mendatang. Secara umum teori dapat diartikan sebagai kumpulan konsep (hipotesis) yang dihasilkan dari suatu kegiatan atau penelitian baik secara terstruktur maupun insidentil. Karena itu teori tersebut bersifat umum dan berlaku sama di setiap waktu dan tempat. Teori umumnya berkenaan dengan suatu ketentuan yang telah teruji namun bersifat dinamis. Sehingga kebenaran teori adakalanya tidak kekal karena setelah adanya teori hasil penemuan yang baru dengan sendirinya teori dengan konsep lama akan gugur. Demikan pula halnya dalam praktik akuntansi, bahwa fungsi dan peran teori sangat penting terutama dalam merumuskan konsep, dalil dan postulat maupun hipotesis lainnya agar tercipta konsistensi internal. Yang dimaksudkan adalah adanya konsep yang mendasari suatu praktik akuntansi. Sebab teori tanpa adanya praktik maka akan cenderung tidak konsisten. Demikian pula praktik (akuntansi) tanpa didasari konsep teori yang jelas maka akan menyulitkan dalam penerapannya. Oleh karena itu, pada pembahasan awal ini, fokus uraian adalah bagaimana kita mampu memahami konsep teori yang jelas dan sesuai dengan praktik yang ada, terutama dalam entitas bisnis. Hal ini merupakan hasil kajian dari pakar di bidangnya, khususnya yang dipraktikkan dalam dunia bisnis. A. SEKILAS PERKEMBANGAN ILMU AKUNTANSI Perkembangan ilmu Akuntansi diawali dengan revolusi industri tahun 1776 yang terjadi di benua Eropa. Terutama di Inggris, akibat revolusi ini menjalar ke benua Amerika, sehingga mampu mengubah persepsi terhadap pentingnya peranan laporan keuangan. Yaitu melalui ilmu akuntansi, dimana manajemen dapat melakukan rekayasa untuk membuat laporan keuangan sesuai dengan kepentingan perusahaannya. Hal ini sejalan dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan, terutama ilmu pengetahuan dan teknologi akhirnya berpengaruh juga terhadap perkembangan ilmu akuntansi. Perkembangan ini (dimulai sejak sekitar tahun 1930-an, saat Amerika mengalami krisis berat). Setelah melalui berbagai upaya untuk mengatasi krisis tersebut, terutama dalam memberikan pedoman praktik akuntansi bagi entitas bisnis. Akhirnya USA membentuk SEC (Security Exchange Commission) yang banyak membantu mendorong terciptanya suatu prinsip akuntansi. Setelah dunia bisnis berkembang demikian pesatnya, karena semakin besarnya perusahaan dan ekspansi, serta pengelolaan yang memerlukan manajemen ilmiah yang melibatkan banyak karyawan dan pihak terkait. Akhirnya pihak berkepentingan (seperti, pegawai, banker, pemerintah, organisasi asosiasi) merasa perlu untuk Teori Akuntansi 2013; Jumirin Asyikin (STIE Indonesia Kayutangi Banjarmasin) 1...


Similar Free PDFs